Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raih Medali Emas SEA Games 2021, Pebasket Agassi Goantara Terima Bonus Rp 25 Juta

Kompas.com - 30/05/2022, 12:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Shooting guard timnas basket Indonesia Agassi Goantara dan pelatih timnas basket 3x3 Indonesia putri July Wong mendapatkan apresiasi atas prestasi di SEA Games 2021.

Agassi Goantara menjadi bagian timnas basket Indonesia saat mengukir sejarah dengan meraih medali emas SEA Games setelah mengalahkan Filipina, Minggu (22/5/2022). 

Bertanding di Thanh Tri Gymnasium, Hanoi, Vietnam, timnas basket Indonesia menang atas Filipina dengan skor 85-81. 

Hasil tersebut sekaligus membuat Indonesia berhasil memutus dominasi tim basket Filipina yang merajai SEA Games selama 13 edisi beruntun sejak 1991. 

Baca juga: Kata Derrick Michael Usai Timnas Basket Raih Emas di SEA Games: Bangga Bisa Nyanyi Lagu Indonesia Raya

Berkat keberhasilan tersebut, para pebasket mendapatkan apresiasi berupa bonus salah satunya adalah Agassi Goantara yang berposisi sebagai shooting guard. 

Agassi yang berdomisii di Kabupaten Tangerang, menerima bonus sebesar Rp 25.000.000 dari Pengurus Cabang (Pengcab) Perbasi Kabupaten Tangerang.

Selain Agassi Goantara, pelatih timnas basket putri July Wong juga mendapatkan bonus dari Ketua Pengprov Perbasi Banten karena mengantarkan tim basket 3x3 meraih perunggu. 

July Wong yang juga menjabat sebagai asisten pelatih timnas basket 5x5 putri Indonesia, turut membantu tim Merah Putih meraih medali perak. 

Akan tetapi, baik July Wong maupun Pengprov Perbasi Banten enggan menyebutkan nominal bonus.

Pelatih timnas basket 3x3 putri Indonesia sekaligus asisten pelatih timnas basket 5x5 putri Indonesia, July Wong (tengah), menerima bonus dari Ketua Pengprov Perbasi Banten Zaki Iskandar usai mengantarkan anak didiknya meraih medali perunggu dan perak SEA Games 2021 Vietnam. Dok. Perbasi Pelatih timnas basket 3x3 putri Indonesia sekaligus asisten pelatih timnas basket 5x5 putri Indonesia, July Wong (tengah), menerima bonus dari Ketua Pengprov Perbasi Banten Zaki Iskandar usai mengantarkan anak didiknya meraih medali perunggu dan perak SEA Games 2021 Vietnam.

Ketua Umum PP Perbasi Danny Kosasih pun hadir saat proses penyerahan bonus yang dilakukan oleh Ketua Pengprov Perbasi Banten Zaki Iskandar. 

"Mereka atlet dan pelatih berprestasi. Agassi mendapat perhatian dari Pengcab Perbasi Kabupaten Tangerang karena tercatat sebagai penduduk Kabupaten Tangerang," kata Sekum KONI Kabupaten Tangerang Eka Wibayu, dalam rilis Perbasi yang diterima Kompas.com. 

"Sementara, July Wong merupakan warga Kota Tangerang. Ini bagian dari apresiasi terhadap prestasi para pelatih dan atlet di SEA Games Hanoi," tutu Eka Wibayu yang turut hadir pada acara penyerahan bonus di Gubug Mang Engking BSD City. 

Baca juga: Timnas Basket Indonesia Perkasa dan Sabet Emas SEA Games 2021, Apa Selanjutnya?

Adapun July Wong mengaku senang dengan perhatian yang diberikan Pengprov Perbasi Banten. 

"Perasaannya tentu senang atas apresiasi daerah terhadap jerih payah kami. Bonus ini bisa untuk membantu keluarga saya," ucap July. 

July Wong berharap dengan perhatian yang diberikan oleh stakeholder alias pemangku kepentingan bola basket Indonesia harus menjadi pemacu motivasi bagi semua atlet. Ia juga berharap olahraga bola basket Indonesia akan semakin maju. 

"Harapan sebagai pelatih tentunya lebih maju lagi semua pebasket putri Indonesia," ucap July Wong. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com