Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Jepang di Uber Cup: Tunggal Putri Rawan Terjungkal

Kompas.com - 10/05/2022, 16:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Indonesia dan Jepang sama-sama masih bersih dari kekalahan pada babak penyisihan Grup A Uber Cup 2022 atau Piala Uber 2022.

Indonesia dan Jepang sama-sama mengemas 10-0 dalam jumlah kemenangan partai pada babak grup dan kedua negara dinyatakan lolos ke perempat final Uber Cup 2022.

Kedua negara akan bertemu pada Rabu (11/5/2022) di Impact Arena, Bangkok, Thailand.

Pemenang dalam pertemuan tersebut akan keluar sebagai juara Grup A Piala Uber 2022.

Namun, jika dicermati lebih rinci, tim Indonesia rawan kalah di sektor tunggal putri.

Baca juga: Cara Menentukan Peringkat pada Klasemen Thomas Uber Cup 2022

Hal ini dilihat dari jumlah total gim yang dimainkan oleh kedua negara.

Jepang Benar-benar Mulus

Jepang dalam 10 partai pertandingan tak pernah kecolongan gim (20-0). Artinya, 10 partai pertandingan itu berakhir dengan straight game semua.

Setiap wakil Jepang yang diturunkan tidak pernah merasakan tiga gim atau rubber game. Hal ini berbeda dengan Indonesia.

Tim Uber Cup 2022 Indonesia kecolongan lima gim (20-5) dalam 10 partai pertandingan.

5 gim kekalahan itu semuanya berasal dari sektor tunggal, Aisyah Sativa Fatetani dan Bilqis Prasista merasakan dua kali rubber game.

Sementara satu rubber game sisanya diawali oleh Komang Ayu Cahya Dewi pada laga kontra Perancis.

Baca juga: Hasil Piala Uber 2022: Tim Putri Susul Tim Thomas Indonesia ke Perempat Final

Tunggal Putri Indonesia Rawan Terjungkal

Jika melihat komposisi skuad pada dua pertandingan babak grup yang sudah terlaksana, Indonesia tidak melakukan perubahan.

Berbeda dengan Jepang. Mereka melakukan perubahan komposisi pemain saat melawan Jerman dan Perancis, baik sektor ganda maupun tunggal.

Namun faktanya, semua wakil Jepang menang mudah dengan straight game.

Satu hal yang pasti, Akane Yamaguchi menjadi pembuka dalam dua pertandingan Jepang sebelumnya. 

Baca juga: Uber Cup 2022: Aisyah Sativa Siap Ladeni Jepang untuk Jadi Juara Grup

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com