Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Vs Everton: Daftar 5 Pencetak Gol Terbanyak Derbi Merseyside

Kompas.com - 23/04/2022, 20:40 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

KOMPAS.com - Duel bertajuk derbi Merseyside antara Liverpool dan Everton akan tersaji pada rangkaian pekan ke-34 Premier League, kasta teratas Liga Inggris, musim 2021-2022.

Laga Liverpool vs Everton itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Anfield, Minggu (24/4/2022) malam pukul 22.30 WIB.

Pada pertemuan pertama di Goodison Park, Desember 2021 lalu, Liverpool menang 4-1 atas Everton.

Menjelang laga pertemuan kedua, menarik untuk mengetahui sosok yang memimpin daftar pencetak gol terbanyak dalam sejarah derbi Merseyside.

Sadio Mane sebelum sepak mula pertandingan Everton vs Liverpool dalam lanjutan pekan ke-30 Liga Inggris yang digelar di Stadion Goodison Park, Senin (22/6/2020) dini hari WIB.AFP/POOL/JON SUPER Sadio Mane sebelum sepak mula pertandingan Everton vs Liverpool dalam lanjutan pekan ke-30 Liga Inggris yang digelar di Stadion Goodison Park, Senin (22/6/2020) dini hari WIB.

Baca juga: Sejarah Chant Youll Never Walk Alone, Lagu Kebesaran Liverpool

Lantas, siapa pencetak gol terbanyak atau top skor derbi Merseyside?

Dikutip dari laman Sportskeeda, legenda Liverpool, Ian Rush, masih memimpin daftar pencetak gol terbanyak sepanjang masa derbi Merseyside.

Ian Rush yang sempat hijrah ke Juventus sebelum balik lagi ke Liverpool tercatat telah mencetak 25 gol ke gawang Everton sepanjang kariernya.

Salah satu aksi fenomenal Ian Rush pada derbi Merseyside adalah pada pertemuan di Stadion Goodison Park tahun 1982.

Tidak tanggung-tanggung, Ian Rush cetak quatrick alias empat gol di laga tersebut dan mengantarkan Liverpool menang 5-0 atas Everton.

Di urutan kedua top skor sepanjang masa derbi Merseyside ditempati oleh legenda Everton, Dixie Dean.

Baca juga: Siapa Lawan Man City dan Liverpool di Enam Laga Sisa Liga Inggris?

Pria yang telah meninggal dunia pada 1980 itu telah mencetak 19 gol ke gawang Liverpool pada derbi Merseyside.

Berikut adalah 5 besar top skor derbi Merseyside:

Peringkat Nama Pemain Klub Gol Tahun
1 Ian Rush Liverpool 25 1980-1987, 1988-1996
2 Dixie Dean Everton 19 1925-1937
3 Alex Young Everton 12 1901-1911
4 Steven Gerrard Liverpool 10 1998-2015
5 Harry Chambers Liverpool 8 1915-1928
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com