Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Laga 3 Petinju Indonesia di Kejuaraan Tinju Internasional Bali Big Fight XIX 2022

Kompas.com - 21/04/2022, 19:19 WIB
Josephus Primus

Penulis

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Bali akan menjadi tuan rumah pergelaran tinju internasional pada Mei 2022.

Informasi terkini dari Martin Daniel Promotions menunjukkan bahwa pergelaran itu jatuh pada Sabtu (14/5/2022).

Kegiatan laga tinju internasional akan berlangsung di Canggu, Bali.

"Kegiatan itu berjudul Bali Big Fight XIX," kata promotor tinju profesional asal Indonesia, Martin Daniel sebagaimana keterangan tertulis resmi pada Rabu (20/4/2022).

Lebih lanjut, Martin Daniel membeberkan bahwa Bali Big Fight XIX akan berisi dua partai internasional.

Partai pertama mempertemukan petinju Indonesia Jufri Kakauhe (Navas Boxing Camp Manado) melawan Taweechai Juntarasuk (Thailand).

Kedua petinju akan memperebutkan sabuk juara WBA Asia South yang lowong di kelas bulu (57,1 kg) dalam 10 ronde.

Berikutnya, di partai internasional lainnya, Aser Kewas Tuama (Navas Boxing Camp Manado) akan meladeni Nanthanon Thongchai (Thailand) untuk memperebutkan sabuk juara WBC Asia Silver yang lowong di kelas terbang (50,8 kg) 10 ronde.

Selain kedua partai itu, juga akan ada perhelatan partai tambahan yang melibatkan para petinju di bawah sasana Navas Boxing Camp Manado lainnya milik Martin Daniel.

Para petinju itu di antaranya Orlado Limahelu, Alfrits Kakauhe, dan Larry Siwu.

Martin Daniel menambahkan bahwa persiapan untuk menghadapi Bali Big Fight XIX 2022 sudah memasuki fase akhir.

Baca juga: Menangi Kejuaraan Tinju Internasional Bali Big Fight XIX 2022, Ini yang Akan Terjadi dengan Petinju Indonesia

Fase akhir itu, lanjut Martin Daniel, juga menjadi fase bagi dirinya menyiapkan rancangan kontrak sekaligus pembayaran dan juga perizinan agar Bali Big Fight XIX nanti berjalan lancar.

Lebih jauh lagi, pria berpostur tinggi tegap berdarah Kawanua tersebut juga menilai dari hasil latih tanding atau sparring yang telah dilakukan selama ini, ada banyak peningkatan baik dari fisik, teknik, dan naluri bertarung di atas ring dari para petinjunya.

Pada bagian berikutnya, Martin Daniel berharap secara khusus untuk Jufri Kakauhe dan Aser Kewas tidak memandang remeh para petinju Thailand yang juga dikenal ganas dan tahan pukulan tersebut.

“Saya harap keduanya jangan lengah pada pertandingan nanti, khususnya untuk Jufri, mengingat lawannya juga bukan sembarangan," tutur Martin Daniel.

Hal yang sama juga menjadi harapan Martin Daniel bagi Aser Kewas.

"Kami yakin para petinju Indonesia nanti bisa menaklukan lawan-lawan mereka," pungkas Martin Daniel.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Spanyol Vs Italia 1-0, Kegemilangan Donnarumma Tak Bisa Mencegah La Furia Roja Menang

Hasil Spanyol Vs Italia 1-0, Kegemilangan Donnarumma Tak Bisa Mencegah La Furia Roja Menang

Internasional
Alasan Southgate Terus Memainkan Alexander-Arnold di Lapangan Tengah:

Alasan Southgate Terus Memainkan Alexander-Arnold di Lapangan Tengah:

Internasional
Pembelaan Southgate dan Walker Soal Alasan Inggris Bertahan Dalam

Pembelaan Southgate dan Walker Soal Alasan Inggris Bertahan Dalam

Internasional
Hasil Denmark Vs Inggris 1-1: Diwarnai Gol Spektakuler ke-13, Tiga Singa Tertahan

Hasil Denmark Vs Inggris 1-1: Diwarnai Gol Spektakuler ke-13, Tiga Singa Tertahan

Internasional
Euro 2024, Ketika Kylian Mbappe Pamer Topeng Baru ala 'Ninja'...

Euro 2024, Ketika Kylian Mbappe Pamer Topeng Baru ala "Ninja"...

Internasional
HT Denmark Vs Inggris 1-1, Gol Kane Dibalas Roket Hjulmand

HT Denmark Vs Inggris 1-1, Gol Kane Dibalas Roket Hjulmand

Internasional
Hasil Slovenia vs Serbia 1-1: Gol Luka Jovic Selamatkan Eagles dari Kekalahan

Hasil Slovenia vs Serbia 1-1: Gol Luka Jovic Selamatkan Eagles dari Kekalahan

Internasional
Link Live Streaming Spanyol vs Italia, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Spanyol vs Italia, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Ditinggal Malik Risaldi dan Rivera, Madura United Optimis Tim Tetap Kompetitif

Ditinggal Malik Risaldi dan Rivera, Madura United Optimis Tim Tetap Kompetitif

Liga Indonesia
PSSI Ingin Tingkatkan Kualitas Liga, Siapkan Aturan Tegas soal Lisensi Klub

PSSI Ingin Tingkatkan Kualitas Liga, Siapkan Aturan Tegas soal Lisensi Klub

Liga Indonesia
Championship Series Tidak Ada, Format Liga 1 2024-2025 Kembali Seperti Semula

Championship Series Tidak Ada, Format Liga 1 2024-2025 Kembali Seperti Semula

Liga Indonesia
Link Live Streaming Denmark Vs Inggris, Kickoff 23.00 WIB

Link Live Streaming Denmark Vs Inggris, Kickoff 23.00 WIB

Internasional
Fan Zone Piala Eropa 2024: Fasilitas Lengkap, Suporter Bersatu, Kebersamaan Terjalin

Fan Zone Piala Eropa 2024: Fasilitas Lengkap, Suporter Bersatu, Kebersamaan Terjalin

Internasional
Jadwal Siaran Langsung Argentina Vs Kanada di Copa America 2024

Jadwal Siaran Langsung Argentina Vs Kanada di Copa America 2024

Internasional
Nikmatilah Aksi Messi dan Di Maria Selagi Masih Bisa...

Nikmatilah Aksi Messi dan Di Maria Selagi Masih Bisa...

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com