Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Lengkap Liga Champions: Liverpool dan Man City Lolos, Duel Inggris Vs Spanyol Tersaji di Semifinal

Kompas.com - 14/04/2022, 04:10 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Liverpool dan Manchester City berhasil lolos ke semifinal Liga Champions. Duel wakil Inggris vs wakil Spanyol pun bakal tersaji di empat besar kompetisi antarklub elite Eropa musim ini.

Liverpool menjamu Benfica pada leg kedua perempat final Liga Champions. Pada leg pertama di Estadio Da Luz, The Reds menang 3-1 atas wakil Portugal tersebut.

Kali ini, duel Liverpool vs Benfica digelar di Stadion Anfield pada Kamis (14/4/2022) dini hari WIB.

Baca juga: Hasil Liverpool Vs Benfica: Seri di Leg Kedua, The Reds Tetap Lolos ke Semifinal

Laga banjir gol terjadi di Anfield ketika Liverpool bermain imbang 3-3 dengan Benfica.

Roberto Firmino memborong dua gol bagi The Reds, masing-masing pada menit ke-55 dan 65. Satu gol tim tuan rumah lainnya dicetak oleh Ibrahima Konate menit ke-21.

Adapun, tiga gol Benfica masing-masing dibukukan oleh Goncalo Ramos (menit ke-32), Roman Yaremchuk (73'), dan Darwin Nunez (82').

Hasil Liga Champions tersebut mengantar Liverpool lolos ke semifinal dengan kemenangan agregat 6-4 atas Benfica.

Baca juga: Hasil Atletico Madrid Vs Man City, The Citizens Jadi Lawan Real Madrid di Semifinal Liga Champions!

Sementara itu pada laga perempat final lainnya, Manchester City bertamu ke kandang Atletico Madrid.

Pada leg pertama di Etihad, Man City menang 1-0 via gol tunggal Kevin De Bruyne menit ke-70.

Duel Atletico Madrid vs Man City yang kali ini dilangsungkan di Stadion Wanda Metropolitano berakhir dengan skor 0-0.

Hasil tersebut sudah cukup bagi Manchester City untuk mengunci satu tempat di semifinal Liga Champions.

Man City lolos ke semifinal berkat kemenangan agregat 1-0 atas Atletico Madrid.

Jalannya pertandingan Atletico Madrid vs Man City pada leg kedua perempat final Liga Champions 2021-2022 di Stadion Wanda Metropolitano, Kamis (14/4/2022) dini hari WIB. AFP/PIERRE-PHILIPPE MARCOU Jalannya pertandingan Atletico Madrid vs Man City pada leg kedua perempat final Liga Champions 2021-2022 di Stadion Wanda Metropolitano, Kamis (14/4/2022) dini hari WIB.

Baca juga: Villarreal ke Semifinal Liga Champions: Ketika Small Club Menjungkalkan Raksasa

Sebelumnya, dua tim yakni Real Madrid dan Villarreal telah memastikan diri lolos ke semifinal Liga Champions 2021-2022.

Real Madrid melaju ke empat besar setelah menyingkirkan Chelsea dengan kemenangan agregat 5-4.

Sementara itu, Villarreal lolos ke semifinal Liga Champions untuk kali kedua dalam sejarah klub usai mendepak raksasa Jerman, Bayern Muenchen, dengan agregat 2-1.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Liga Champions
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Badminton
Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Motogp
Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Liga Champions
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Badminton
Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Sports
BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

Liga Indonesia
Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com