Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ucapan Duka Arema FC atas Berpulangnya Petinju Asal Malang Hero Tito

Kompas.com - 03/03/2022, 20:52 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Arema

KOMPAS.com - Duka atas meninggalnya Hero Tito tak hanya dialami para kerabat dan para pelaku olahraga tinju, tetapi juga dirasakan oleh salah satu klub besar Indonesia, Arema FC.

Melalui Media Officer Sudarmaji, Arema FC menyampaikan belasungkawa atas berpulangnya petinju asal Malang tersebut.

"Mewakili keluarga besar Arema FC kami sampaikan duka cita yang mendalam atas berpulangnya Hero Tito," ucap Sudarmaji, dikutip dari laman resmi klub, Kamis (3/3/2022).

Klub berjuluk Singo Edan mengenal Hero Tito sebagai sosok yang membawa nama Malang dan juga Arema di dunia tinju nasional, bahkan dunia.

Julukan The Lion (Singa) milik Hero Tito, juga begitu identik dengan Arema FC dan Malang.

Baca juga: Sempat Alami Koma, Petinju Indonesia Hero Tito Meninggal Dunia

"Sebagai insan yang sama-sama berjuang membawa nama Malang, Arema FC sangat respect atas perjuangan Hero Tito," kata Sudarmaji.

"Ini menunjukkan bahwa image Arema ini adalah sebagai sebuah simbol perjuangan. Sekali lagi kami sampaikan dukacita atas berpulangnya Hero Tito," imbuhnya.

Hero Tito menjalani pertarungan terakhirnya pada Minggu (27/2/2022) malam di Hollywings Gatsu Night Club, Jakarta.

Dia berduel melawan James Mokoginta  untuk memperebutkan gelar lowong Asosiasi Tinju Indonesia (ATI) kelas ringan (61,2) kilogram.

Dalam laga yang berlangsung dalam 10 ronde itu, Hero Tito roboh pada ronde ketujuh setelah menerima pukulan uppercut dari lawan yang mendarat di rahangnya.

Baca juga: Profil Hero Tito, Petinju Asal Malang Mantan Juara Level Internasional

Hero Tito yang sudah terluka, sempat mencoba berdiri dengan duduk beberapa detik di atas matras.

Namun, petinju asal Malang itu kembali ambruk dan tidak sadarkan diri.

Hero Tito langsung dilarikan ke Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading, Jakarta, dalam keadaan tak sadarkan diri.

Petinju berusia 35 tahun itu didiagnosis mengalami pembengkakan otak, sehingga harus menjalani operasi.

Namun, Tuhan berkehendak lain. Setelah operasi dan sempat mengalami koma, Hero Tito menutup matanya untuk selamanya.

Baca juga: Daud Yordan dan Ongen Kembali ke Arena Tinju pada 4 Maret

Hero Tito meninggal dunia pada Kamis (3/3/2022) pukul 16.45 WIB. Kabar tersebut dikonfirmasi langsung oleh promotor tinju yang sekaligus manajer Hero Tito, Armin Tan.

“Ya, benar (Hero Tito meninggal dunia), tadi jam 16.45,” kata Armin Tan, dikutip dari Tribun News.

“Malam ini, jenazah Hero Tito langsung diantar ke Malang,” sambung Armin Tan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com