Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IBL 2022, Coach Inal Ungkap Sisi Krusial Jelang Hangtuah Vs Satria Muda

Kompas.com - 31/01/2022, 05:20 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Amartha Hangtuah, AF Rinaldo, mengungkap sisi krusial jelang laga menghadapi Satria Muda Pertamina Jakarta pada Indonesian Basketball League (IBL) 2022.

Sesuai jadwal, laga Hangtuah melawan Satria Muda akan digelar di GOR C-Tra Arena Bandung, pada Seri 2 IBL 2022, Senin (31/1/2022) ini. 

Coach Inal, sapaan AF Rinaldo, telah melakukan analisis terkait performa Satria Muda sekaligus mengevaluasi penampilan Gunawan dan kawan-kawan. 

"Melawan Satria Muda, sisi yang paling krusial adalah defensive rebound yang harus kami menangkan dan tentunya tetap bermain agresif, baik saat defense maupun offense," ucap Inal.

Baca juga: IBL 2022, Kata Gunawan soal Jalani Peran Kapten di Amartha Hangtuah

Bersama AF Rinaldo, Hangtuah tampil impresif dengan mampu mencatat lima kemenangan beruntun sejak permulaan IBL 2022. 

"Tim Hangtuah memiliki skuad yang cukup komplet. Sampai saat ini, kami bisa menjalankan peran masing-masing, tetapi tetap dalam sistem yang kami susun, baik dari segi defense maupun offense," ujar AF Rinaldo.

Coach Inal pun mengungkap kunci sukses Hangtuah menyapu bersih lima laga dengan kemenangan.

Chemistry antarpemain dan kemampuan untuk menerjemahkan taktik membuat pasukan Hangtuah sukar dikalahkan hingga saat ini.

Baca juga: IBL 2022: Sentuhan Coach Inal di Balik Sapu Bersih Kemenangan Amartha Hangtuah

"Kunci keberhasilan Hangtuah adalah kerja sama dan kemauan yang keras dari semua pemain, baik yang ada di lapangan maupun yang ada di bench, serta disiplin dalam menjalankan gameplan di setiap pertandingan," tutur Inal.

Hangtuah tetap tampil apik kendati tak diperkuat pemain senior, Kelly Purwanto. Kelly masih menjalani pemulihan cedera dan harus absen dalam lima laga awal IBL 2022. 

Inal menyebut Hangtuah memiliki pemain yang bisa menggantikan peran Kelly dengan sama bagusnya, yakni Tifan Eka Pradita dan Sevly Rondonuwu. 

"Belum hadir atau bergabungnya Kelly ke tim itu yang membuat Tifan dan Sevly step up untuk menjadi pengatur serangan dan menjadi pintu pertama dalam bertahan," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com