Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IBL 2022, Kata Gunawan soal Jalani Peran Kapten di Amartha Hangtuah

Kompas.com - 25/01/2022, 04:36 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Kapten tim Amartha Hangtuah Jakarta, Gunawan, buka suara di balik terpilihnya dia sebagai pemimpin tim untuk kompetisi basket teratas Tanah Air, IBL 2022.

Gunawan telah dipercaya untuk memimpin rekan-rekannya menjadi kapten Amartha Hangtuah pada IBL 2022.

Pemain yang saat ini berusia 29 tahun tersebut pun menerima tanggung jawab yang diberikan kepadanya.

Meski mengaku sempat tak percaya saat ditunjuk menjadi kapten, Gunawan siap untuk menjalankan tugas dengan baik.

"Ya pastinya kaget karena baru kali ini saya dikasih tanggung jawab menjadi kapten, sebisa mungkin saya harus memberi contoh yang baik buat mereka dan selalu support di dalam maupun luar lapangan," ucap Gunawan.

Baca juga: IBL 2022: Sentuhan Coach Inal di Balik Sapu Bersih Kemenangan Amartha Hangtuah

Gunawan mengatakan, proses pemilihan dirinya menjadi kapten terjadi melalui pertimbangan coaching staff Hangtuah.

Pemain yang berposisi sebagai forward ini tak bisa mengelak ketika tim pelatih sepakat menunjuknya menjadi kapten.

"Enaknya menjadi kapten ya pastinya lebih didengar. Enggak enaknya kalau kalah atau main jelek pasti terbebani, atau bisa dibilang mikir keras," kata pemain bernomor punggung 13 itu.

Manajer tim Amartha Hangtuah, Leonardo Niki, mengungkap pertimbangan menunjuk Gunawan sebagai kapten.

Menurut Niki, sosok Gunawan sebagai pemain senior dibutuhkan untuk membimbing para pemain muda di tim Hangtuah saat ini.

Baca juga: Hasil IBL 2022: Amartha Hangtuah dan Dewa United Raih Kemenangan Ke-4

"Gunawan salah satu pemain senior yang kami punya selain Kelly Purwanto dan Fafa Carsera," kata Niki.

"Dia di luar lapangan bisa mengayomi pemain muda dan enggak sungkan-sungkan menegur pemain muda kalau ada yang salah dan melanggar aturan-aturan yang sudah disepakati bersama," tuturnya. 

Peran Gunawan juga dirasa tepat oleh rekan setim, Sevly Rondonuwu.

Selain bisa memberikan masukan, Sevly menilai Gunawan bisa memosisikan diri sebagai pemain senior.

"Gunawan sebagai kapten bagus. Dia bisa menempatkan dirinya saat lagi latihan atau tanding dan di luar lapangan. Selain sebagai kapten, dia juga sudah saya anggap sebagai abang. Dia terbuka dengan pemain-pemain lain juga," kata Sevly.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com