Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komite Olimpiade Australia Lakukan 3 Hal di Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022

Kompas.com - 08/12/2021, 22:51 WIB
Josephus Primus

Penulis

SYDNEY, KOMPAS.com - Pemerintah AS dan Australia sudah menetapkan memboikot diplomatik perhelatan Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022.

"Kami tetap menghormati opsi diplomatik pemerintah Australia," kata Ketua Eksekutif Komite Olimpiade Australia (AOC) Matt Carroll.

Baca juga: Boikot Pemerintah Australia ke Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022 Tak Berdampak

Menurut Matt Carroll, atlet Australia tetap berlatih menghadapi Olimpiade Beijing tersebut.

Petugas kesehatan mengambil sampel swab untuk tes Covid-19 dari seorang pria di stasiun pengumpulan asam nukleat di Beijing, China, Senin (25/10/2021). Penyebaran Covid-19 di China kembali menjadi peringatan setelah klaster baru terkait sekelompok wisatawan ditemukan 17 Oktober lalu.AFP/NOEL CELIS Petugas kesehatan mengambil sampel swab untuk tes Covid-19 dari seorang pria di stasiun pengumpulan asam nukleat di Beijing, China, Senin (25/10/2021). Penyebaran Covid-19 di China kembali menjadi peringatan setelah klaster baru terkait sekelompok wisatawan ditemukan 17 Oktober lalu.

Carroll menambahkan, ada tiga hal yang menjadi tantangan bagi AOC ketimbang boikot pemerintah Australia.

Pertama, AOC bakal membawa para atlet ke Beijing dengan selamat.

Kedua, AOC memastikan bahwa atlet Australia bertanding dengan selamat di Beijing.

Para demonstran di Hong Kong membawa bendera Turkistan timur dalam aksi untuk membela HAM warga etnis Uighur di Xinjiang, China.REUTERS via VOA INDONESIA Para demonstran di Hong Kong membawa bendera Turkistan timur dalam aksi untuk membela HAM warga etnis Uighur di Xinjiang, China.

"Ketiga, kami akan membawa pulang kembali para atlet Australia dengan selamat," kata Matt Carroll.

Australia menyusul AS melakukan boikot pada Senin (6/12/2021) lantaran tuduhan bahwa China melakukan pelanggaran hak asasi manusia (HAM) di Xinjiang terhadap minoritas Uighur.

Matt Carroll menyebut bahwa HAM memang masalah yang amat penting.

Matahari terbit di Sydney, Australia Matahari terbit di Sydney, Australia

Akan tetapi, tetap menjaga komunikasi satu sama lain dalam hubungan antarnegara jauh lebih membawa dampak ketimbang mendiamkan ketiadaan komunikasi.

Preside AOC John Coates juga memiliki pandangan sama dengan Matt Carroll.

John Coates adalah sahabat karib Presiden Komite Olimpiade Internasional (IOC) Thomas Bach.

Pada Olimpiade Moskwa 1980, Coates tetap mengirim atlet Australia meski dirinya harus berhadapan dengan kebijakan pemerintah Australia yang memilih boikot.

Lonjakan kasus Covid-19 di China menimbulkan keraguan terhadap pemerintah China dalam mempertahankan kasus nol Covid menjelang Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022.GETTY IMAGES via BBC INDONESIA Lonjakan kasus Covid-19 di China menimbulkan keraguan terhadap pemerintah China dalam mempertahankan kasus nol Covid menjelang Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022.

Pada Olimpiade Moskwa itu, AS memimpin 66 negara menarik para atletnya lantaran protes atas invasi Uni Soviet ke Afghanistan pada 1979.

Sebelumnya, AOC menyebut bahwa boikot diplomatik pemerintah Australia ke Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022 tak berdampak.

Orang-orang mengantre untuk tes Covid-19 di sebuah rumah sakit di Beijing, China, pada 2 Agustus 2021, akibat lonjakan kasus virus corona dalam beberapa bulan terakhir.AFP PHOTO/NOEL CELIS Orang-orang mengantre untuk tes Covid-19 di sebuah rumah sakit di Beijing, China, pada 2 Agustus 2021, akibat lonjakan kasus virus corona dalam beberapa bulan terakhir.

"Kami tetap mengirimkan atlet ke Beijing," kata Ketua Eksekutif AOC Matt Carroll, Rabu (8/12/2021).

Perdana Menteri Australia Scott Morrison mengatakan bahwa Australia tidak akan mengirimkan perwakilan pemerintah pada Olimpiade yang akan berlangsung pada 4-20 Februari 2022 itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com