Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PON XX Papua 2021, Selain Gelar 12 Cabor, Mimika Perkenalkan Inovasi Ini

Kompas.com - 26/09/2021, 19:13 WIB
Josephus Primus

Penulis

TIMIKA, KOMPAS.com - Pada perhelatan PON XX Papua 2021, Kabupaten Mimika menjadi satu di antara empat klaster penyelenggara pertandingan cabang olahraga.

Mimika menjadi klaster bersama Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, dan Kabupaten Merauke.

PON XX Papua 2021 akan berlangsung pada 2-15 Oktober 2021.

Salah satu kendaraan gardu berjalan yang disiapkan PLN guna menunjang PON XX Papua di Klaster Mimika.Humas PLN Timika Salah satu kendaraan gardu berjalan yang disiapkan PLN guna menunjang PON XX Papua di Klaster Mimika.

Baca juga: PON XX Papua 2021, Mimika Rampungkan Pembangunan Lokasi Pertandingan Olahraga hingga Akhir Agustus 2021

Dari total 37 cabang olahraga pertandingan pada PON XX Papua 2021, Kabupaten Mimika mendapat kesempatan menjadi tuan rumah 12 cabang olahraga.

Cabang-cabang olahraga itu adalah aeromodeling, terbang layang, terjun payung, atletik, bola basket 5 x 5, bola basket 3 x 3, panjat tebing, biliar, bola tangan, judo, tarung drajat, dan futsal.

Salah satu venue yang rampung dibangun di Kabupaten Mimika. Venue ini nantinya akan digunakan untuk ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua yang berlangsung 2-15 Oktober 2021.DOK. Humas Pemprov Papua Salah satu venue yang rampung dibangun di Kabupaten Mimika. Venue ini nantinya akan digunakan untuk ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua yang berlangsung 2-15 Oktober 2021.

Laman resmi Instagram PON XX Papua 2021 menunjukkan bahwa cabang olahraga pertama yang bertanding di Mimika adalah terbang layang.

Olahraga itu berlangsung pada Kamis (23/9/2021) sampai dengan Rabu (6/10/2021).

Sejumlah pemuda dan pemudi berpakaian adat Papua menyambut kedatangan kontingen peserta PON XX Papua 2021 di Bandara Sentani Jayapura, Rabu (22/9/2021) pagi.Suci Rahayu Sejumlah pemuda dan pemudi berpakaian adat Papua menyambut kedatangan kontingen peserta PON XX Papua 2021 di Bandara Sentani Jayapura, Rabu (22/9/2021) pagi.

Lokasi pertandingan ada di Lapangan Udara TNI Angkatan Udara (AU) di Timika, ibu kota Kabupaten Mimika.

Pertandingan futsal berlangsung di GOR Futsal SP 2 Mimika.

Stadion Mandala Jayapura menjadi salah satu venue PON XX Papua 2021.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Stadion Mandala Jayapura menjadi salah satu venue PON XX Papua 2021.

Jadwalnya mulai Jumat (24/9/2021) sampai dengan Minggu (3/10/2021).

Olahraga biliar akan berlangsung di GOR Biliar SP 5 Mimika mulai 3-14 Oktober 2021.

Pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan TNI-Polri di Lapangan Batu Karang, PTC Entrop, Kota Jayapura, Papua, Sabtu (11/9/2021).DOK. PEMPROV PAPUA Pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan TNI-Polri di Lapangan Batu Karang, PTC Entrop, Kota Jayapura, Papua, Sabtu (11/9/2021).

Jadwal basket 5 x 5 dan 3 x 3 di GOR Basket Mimika Sport Center terbagi dalam dua skema.

Jadwal pertama pada 29 September 2021 - 9 Oktober 2021.

Venue Dayung untuk mendukung PON XX Papua.Dok. Kementerian PUPR. Venue Dayung untuk mendukung PON XX Papua.

Selanjutnya, jadwal kedua pada 12-14 Oktober 2021.

Atletik nomor marathon dan jalan cepat berlangsung pada 5-14 Oktober 2021.

Kawasan sekitar venue PON XX Papua.Dok. Kementerian PUPR. Kawasan sekitar venue PON XX Papua.

Inovasi

Poster PON XX Papua 2021 dengan latar belakang Stadion Lukas Enembe.
 
DOK. Humas Kemenkominfo Poster PON XX Papua 2021 dengan latar belakang Stadion Lukas Enembe.

Sementara itu, selain menjadi tuan rumah 12 cabang olahraga, Kabupaten Mimika juga memperkenalkan inovasi yang berbeda, khususnya di bidang kuliner.

"Kami menyiapkan inovasi kuliner aneka makanan berbahan dasar sagu untuk memikat para pengunjung PON," ujar Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Mimika Alice Irene Wanma.

Suasana malam di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, PapuaDok Humas PLN UIW PPB Suasana malam di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, Papua

Alice Irene Wanma mengatakan konsentrasi inovasi pada sagu lantaran sagu adalah makanan pokok masyarakat Papua.

Alice menambahkan ada sembilan inovasi kuliner sagu yang menjadi andalan Mimika.

"Keunikan ini tidak dimiliki oleh kabupaten atau kota lain di Papua," ujar Alice.

Chicken Popcorn ala Sapapua Sagu, Jumat (17/9/2021). KOMPAS.com/RODERICK ADRIAN MOZES Chicken Popcorn ala Sapapua Sagu, Jumat (17/9/2021).

Kesembilan inovasi itu adalah pizza sagu, keripik tempe sagu, rempeyek ikan teri sagu, rempeyek kacang sagu, keripik keladi sagu, es krim sagu rasa buah naga, dan es krim sagu rasa jeruk.

"Kami menjual produk-produk inovasi kuliner sagu di sekitar arena PON XX Papua 2021 Mimika," ucap Alice Irene Wanma.

Herman (32), buruh tebang sagu memotong pohon sagu di Sungai Tohor, Tebing Tinggi Timur, Kepulauan Meranti, Riau, Sabtu (13/2/2021). Komoditi sagu sudah menjadi mata pencaharian utama warga Sungai Tohor. Tanaman sagu membantu mempertahankan ekosistem gambut di Sungai Tohor, sekaligus mendorong ketahanan pangan masyarakat setempat.KOMPAS.com / KRISTIANTO PURNOMO Herman (32), buruh tebang sagu memotong pohon sagu di Sungai Tohor, Tebing Tinggi Timur, Kepulauan Meranti, Riau, Sabtu (13/2/2021). Komoditi sagu sudah menjadi mata pencaharian utama warga Sungai Tohor. Tanaman sagu membantu mempertahankan ekosistem gambut di Sungai Tohor, sekaligus mendorong ketahanan pangan masyarakat setempat.

Alice Irene Wanma mengatakan bahwa harga kuliner inovasi sagu ada di kisaran Rp 20.000 hingga Rp 40.000.

Selain di Papua, inovasi kuliner juga menjadi bagian dari upaya resmi Kraft Heinz Indonesia meningkatkan pengalaman kuliner Indonesia.

Kolaborasi produk saus Heinz dengan burger GoodsKraft Heinz Indonesia Kolaborasi produk saus Heinz dengan burger Goods

"Kami meluncurkan saus yang sudah mendunia yaitu Heinz," ujar Managing Director Kraft Heinz Indonesia dan Papua Nugini Steven Debrabandera, pada Jumat (24/9/2021) dalam keterangan tertulisnya.

Ada empat produk saus Heinz yang menjadi pusat perhatian.

Heinz sejatinya sudah memproduksi produk-produk saus inovatif sejak 1869.

Ilustrasi tanaman cabai, menanam cabai.SHUTTERSTOCK/WORRAKET Ilustrasi tanaman cabai, menanam cabai.

Keempatnya adalah saus tomat, saus sambal dengan sensasi mangga, saus sambal rasa gochujang khas Korea, dan saus sambal dengan cabai jalapeno panggang khas Meksiko.

Pada peluncuran keempat saus ini, Heinz menggandeng Goods, merek gaya hidup melalui program Heinz Reveal Party.

Ilustrasi tanaman tomat, tanaman buah tomat.PIXABAY/KIE-KER Ilustrasi tanaman tomat, tanaman buah tomat.

"Heinz menggandeng kami dalam kolaborasi dengan burger Goods melalui menu gourmet burger dan merchandise," kata Founder dan CEO Goods Anton Wirjono.

Saus produksi Heinz. Heinz sejatinya sudah memproduksi saus inovatif sejak 1869.
 Kraft Heinz Indonesia Saus produksi Heinz. Heinz sejatinya sudah memproduksi saus inovatif sejak 1869.

Anton menjelaskan pada kolaborasi kedua pihak itu, saus tomat Heinz berpadu dengan the 57 burger, saus sambal dengan sensasi mangga Heinz dengan spicy burger Goods, saus sambal rasa gochujang khas Korea Heinz dengan K-GO burger Goods, serta saus sambal dengan cabai jalapeno panggang khas Meksiko Heinz dengan SMOKY JLPO burger Goods.

Pohon tomat, salah satu tumbuhan berpembuluhfreepik Pohon tomat, salah satu tumbuhan berpembuluh

"Kami bangga dengan kolaborasi ini yang menginsipirasi tren kuliner maupun gaya hidup," pungkas Anton Wirjono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com