Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil F1 GP Hongaria: Esteban Ocon Juara, Hamilton Ukir Comeback Hebat

Kompas.com - 01/08/2021, 22:10 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

Sumber BBC,F1

KOMPAS.com - Pebalap Mercedes Lewis Hamilton mengukir comeback hebat di F1 GP Hongaria 2021. Sempat tercecer ke posisi paling bontot, Hamilton finis di posisi ke-3.

Esteban Ocon (Alpine) sukses menjadi juara F1 GP Hongaria 2021 yang berlangsung dalam 70 lap di Sirkuit Hungaroring, Minggu (1/8/2021). 

Ocon dibuntuti oleh Sebastian Vettel (Aston Martin) dan Lewis Hamilton (Mercedes) yang finis di urutan kedua dan ketiga. 

Lewis Hamilton yang punya rekor 8 kemenangan di GP Hongaria gagal menjadi juara. Ia "cuma" finis di posisi ke-3. 

Kendati demikian, kredit tinggi tetap layak dialamatkan kepada Hamilton seiring comeback hebat yang ia buat. 

Pada periode awal balapan, Hamilton sempat terlempar ke urutan paling belakang, persisnya posisi 14. 

Determinasi tinggi dan pemilihan waktu cermat untuk merapat ke pit mengantar Hamilton memperbaiki posisi. 

Dari posisi paling bontot, Hamilton bisa finis di posisi 3. Artinya, sang juara dunia tujuh kali mendapatkan tambahan 15 poin. 

Dengan demikian, Hamilton bisa kembali memuncaki klasemen Kejuaraan Dunia F1 2021 via koleksi 192 poin. Ia berhasil menyalip Max Verstappen yang harus puas dengan tambahan 1 poin lantaran cuma finis ke-10 di GP Hongaria.

Formula 1 GP Hongaria di Sirkuit Hungaroring dibuka dengan kekacauan.

Baca juga: Hamilton Rayakan Kemenangan F1 GP Inggris 2021, Verstappen Murka

Insiden tabrakan beruntun langsung terjadi pada putaran awal. Korbannya adalah Valtteri Bottas (Mercedes) dan Charles Leclerc (Ferrari). 

Baik Bottas maupun Leclerc sama-sama tak bisa melanjutkan balapan. Segera setelah insiden tabrakan yang melibatkan Bottas dan Leclerc, bendera merah dikibarkan. 

Total ada enam pebalap yang tak bisa menuntaskan balapan gara-gara insiden di Tikungan 1 Sirkuit Hungaroring. Selain Bottas dan Leclerc, Sergio Perez (Red Bull), Lando Norris (McLaren), Nikita Mazepin (Haas) dan Lance Stroll (Aston Martin) juga harus keluar.

Sementara itu, pemimpin klasemen Kejuaraan Dunia 2021 Max Verstappen (Red Bull) yang start dari posisi tiga juga tak mencatat awalan apik. Ia tercecer sampai posisi 13.

Rival Verstappen, Lewis Hamilton (Mercedes) justru mampu menjaga posisi. Start di posisi terdepan, Hamilton menjadi pemimpin balapan pada 3 lap awal, sebelum race kemudian dihentikan karena insiden tabrakan beruntun.  

Setelah 15 menit tertunda, balapan dimulai lagi. Trek yang awalnya basah karena hujan, mengering dengan cepat.

Nyaris semua pebalap masuk pit stop untuk mengganti ban. Satu-satunya pebalap yang tak masuk pit adalah Lewis Hamilton. 

Baca juga: Profil Lewis Hamilton, Pemilik Tinta Emas di Formula 1

Alhasil, juara dunia tujuh kali itu tetap jadi pemimpin balapan. Tapi, perubahan posisi besar-besaran terjadi saat Hamilton memutuskan masuk pit. 

Esteban Ocon (Alpine) ganti maju sebagai yang terdepan. Sementara itu, Hamilton melorot ke posisi paling bontot, yakni 14. 

Keputusan Hamilton untuk masuk pit stop dan memakai ban keras pada lap ke-20 menghadirkan perbaikan posisi.

Ketika masuk lintasan ia bisa berada di posisi 10. Pada lap ke-27, Hamilton sudah merangkak sampai urutan ke-7. Saat itu, Esteban Ocon masih berstatus sebagai pemimpin balapan. 

Kebangkitan Hamilton kian nyata. Saat balapan menyisakan 20 putaran, Hamilton sudah berada di posisi 5. 

Ia berada di belakang Fernando Alonso (Alpine), Carlos Sainz Jr (Ferrari), Sebastian Vettel (Aston Martin), dan Esteban Ocon (Alpine).

Pergelutan sengit beberapa kali terjadi antara Hamilton dan Fernando Alonso. Hamilton begitu berambisi menyalip untuk naik ke posisi 4. 

Baca juga: Verstappen Dilarikan ke Rumah Sakit Usai Tabrakan 51 Kali Gaya Gravitasi

Tapi, Fernando Alonso menunjukkan kelasnya dan bertahan dengan sangat baik terhadap manuver-manuver Hamilton.

Usaha keras Hamilton tak sia-sia. Ia bisa menyalip Alonso pada lap ke-65. Sang juara dunia asal Inggris beraksi lagi pada lap ke-67.

Kali ini Carlos Sainz Jr yang jadi korban keganasan Hamilton. F1 GP Hongaria 2021 pun berakhir dengan Hamilton berada di posisi ketiga.

Ia persis di belakang Sebastian Vettel dan Esteban Ocon yang finis pertama dan tampil sebagai juara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com