Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eksklusif, Bintang UFC Islam Makhachev Komentari Kemenangan Italia di Euro 2020

Kompas.com - 14/07/2021, 21:20 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Final Euro 2020 menarik perhatian semua pencinta sepak bola di dunia, tak terkecuali bintang baru UFC Islam Makhachev. Anak asuh Khabib Nurmagomedov itu pun memberikan pendapatnya mengenai kemenangan timnas Italia atas Inggris.

Islam Makhachev sendiri untuk kali pertamanya akan bertarung di main event UFC saat ia menghadapi Thiago Moises pada UFC Vegas 31 akhir pekan nanti.

Makhachev kini telah menembus 10 besar di kelas ringan UFC setelah kemenangan terakhirnya melawan Dew Dober pada awal Maret 2021.

Namun, di sela-sela latihannya untuk menghadapi pertarungan lima ronde perdana sepanjang karier 20 pertarungannya tersebut, Makhachev ternyata sempat menonton final Euro 2020 antara timnas Inggris vs timnas Italia.

Baca juga: Satu Kesalahan McGregor Sebelum Hadapi Poirier pada UFC 264

Kepada Kompas.com, petarung berusia 29 tahun ini mengakui kalau sepak bola adalah salah satu hobinya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Islam_Makhachev (@islam_makhachev)

Beberapa waktu lalu ia pernah mengunggah video saat ia bermain sepak bola bersama Khabib Nurmagomedov dan rekan-rekan lainnya di Dubai, Uni Emirat Arab.

"Pertandingan hebat, dua tim sama kuat yang bermain berani," ujarnya mengenai partai final Euro 2020 tersebut dalam sebuah sesi wawancara eksklusif bersama Kompas.com pada Rabu (14/7/2021) pagi hari WIB.

"Maka dari itu laga berlangsung sengit dan memasuki babak adu penalti," ujarnya lewat telewicara langsung dari Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat.

Ketika ditanya apakah Italia layak menjadi juara atau menurutnya Inggris yang seharusnya menjadi kampiun, Makhachev hanya menjawab singkat.

"Saya tak terlalu bagus dalam menilai permainan sepak bola. Namun, Italia bermain bagus sepanjang turnamen."

Baca juga: Update Kondisi McGregor Usai Patah Engkel di UFC 264, Masih Bisa Bertarung?

Selain sepak bola, Makhachev juga mengutarakan beberapa hal lain yang menjadi hobinya bila tidak latihan MMA.

"Saya suka memancing, motokros, dan saya suka berkuda," ujarnya.

"Saya punya beberapa kuda."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal

Internasional
Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Portugal Bukan Hanya tentang Ronaldo, Selecao Kaya Talenta

Internasional
Jelang Lawan Spanyol, Pemain Albania Dihukum karena Nyanyian Anti-Serbia

Jelang Lawan Spanyol, Pemain Albania Dihukum karena Nyanyian Anti-Serbia

Internasional
Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Saat Montella Tak Dikenali, Tunjukkan ID di Depan Muka Sekuriti Euro...

Internasional
Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Brasil Vs Kosta Rika: Neymar dan Hoki No 10 buat Rodrygo

Internasional
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Albania Vs Spanyol dan Kroasia Vs Italia

Internasional
Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Optimisme Pemain Liga 1 dan Filipina soal Kans Jerman Juarai Euro 2024

Internasional
Hasil Uruguay Vs Panama, Voli Darwin Nunez Bawa La Celeste Menang 3-1

Hasil Uruguay Vs Panama, Voli Darwin Nunez Bawa La Celeste Menang 3-1

Internasional
Jadi Mineral Official Water Jakim 2024, Le Minerale Penuhi Kebutuhan Hidrasi dan Kecukupan Mineral Peserta

Jadi Mineral Official Water Jakim 2024, Le Minerale Penuhi Kebutuhan Hidrasi dan Kecukupan Mineral Peserta

Sports
Kroasia Vs Italia: Azzurri Belum Pamer Taring, Vatreni Bidik 3 Poin

Kroasia Vs Italia: Azzurri Belum Pamer Taring, Vatreni Bidik 3 Poin

Internasional
Indonesia Vs Filipina: Garuda Tajamkan Finishing, Waspada Lawan Bangkit

Indonesia Vs Filipina: Garuda Tajamkan Finishing, Waspada Lawan Bangkit

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Filipina di Piala AFF U16 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Filipina di Piala AFF U16 Hari Ini

Timnas Indonesia
Hasil Amerika Serikat Vs Bolivia 2-0, Rekor Pulisic Warnai Kemenangan AS

Hasil Amerika Serikat Vs Bolivia 2-0, Rekor Pulisic Warnai Kemenangan AS

Internasional
Saat Cafu Terang-terangan Dukung Messi dan Argentina Juara Piala Dunia...

Saat Cafu Terang-terangan Dukung Messi dan Argentina Juara Piala Dunia...

Internasional
Tabrakan dengan Kiper Skotlandia, Pemain Hongaria Operasi Patah Tulang

Tabrakan dengan Kiper Skotlandia, Pemain Hongaria Operasi Patah Tulang

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com