Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasper Dolberg, Bomber Denmark yang "Meledak" pada Fase Gugur Euro 2020

Kompas.com - 04/07/2021, 03:20 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

KOMPAS.com - Kasper Dolberg turut mencetak satu gol ketika timnas Denmark mengalahkan Republik Ceko pada perempat final Piala Eropa atau Euro 2020.

Denmark sukses menaklukan Ceko dengan skor 2-1 pada pertandingan 8 besar Euro 2020 yang digelar di Stadion Olimpiade Baku, Azerbaijan, Sabtu (3/7/2021) malam WIB.

Laga babak pertama baru berjalan lima menit, Denmark sudah bisa menjebol gawang Ceko melalui sundulan Thomas Delaney.

Jelang babak pertama berakhir, giliran Kasper Dolberg yang mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-42 memanfaatkan umpan silang Joakim Maehle dari sisi kiri.

Baca juga: Profil Kasper Hjulmand, Sosok di Balik Timnas Denmark Meledak

Adapun, satu gol balasan Ceko disumbangkan Patrik Schick pada menit ke-49.

Meski harus meninggalkan lapangan pada menit ke-59 karena diganti oleh Yussuf Poulsen, laga kontra Ceko menjadi bukti peran penting Kasper Dolberg bagi Denmark.

Penyerang berusia 23 tahun itu menunjukkan kelasnya sebagai bomber yang "meledak" pada fase gugur Euro 2020.

Kasper Dolberg belum pernah menjadi pemain inti. Dia juga baru bermain selama 30 menit sepanjang babak grup.

Baca juga: Kisah Patrik Schick, Bomber Ceko yang Hampir Jadi Model Catwalk

Namun, semua berubah ketika Kasper Dolberg tampil sejak menit awal pada dua laga fase gugur.

Saat Denmark menang 4-0 atas Wales pada babak 16 besar, Dolberg turut menyumbang dua gol.

Gol pertama Dolberg dicetak pada menit ke-27, lewat tendangan indah dari luar kotak penalti. Sepakannya tak tersentuh kiper Wales, Danny Ward.

Dia menggandakan keunggulan seusai turun minum berkat sapuan bola tidak sempurna dari pemain Wales, Neco Williams.

Baca juga: Daftar Julukan-julukan Peserta Euro 2020

Kemudian pada babak perempat final saat Denmark mengalahkan Ceko dengan skor 2-1, Dolberg kembali "meledak" dengan mencetak satu gol.

Berkat penampilan gemilang Dolberg pada fase gugur, ia masuk dalam buku sejarah timnas Denmark.

Melansir Opta, Dolberg mengukir sejarah dengan menjadi pemain kelima yang mampu mencetak tiga gol untuk timnas Denmark pada satu edisi Piala Eropa.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com