Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ben Brereton, dari Inggris untuk Timnas Chile

Kompas.com - 19/06/2021, 08:40 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Penyerang Ben Brereton hanya butuh dua pertandingan resmi untuk membuat namanya pantas berada di timnas Chile.

Ben Brereton menjalani debutnya bersama timnas Chile pada laga kontra Argentina di pentas Copa America 2021, 14 Juni 2021.

Laga keduanya berbuah manis setelah Ben Brereton menjadi satu-satunya pencetak gol dalam laga Chile vs Bolivia.

Dia mencetak gol pertamanya di timnas Chile dan membuat timnya merengkuh tiga poin pertama di ajang Copa America 2021.

Baca juga: Copa America 2021: Brasil yang Mengerikan

Ben Brereton sempat membuat sepak bola Chile terkejut karena keberadaannya. Sebab, dia merupakan kelahiran Stoke, Inggris, dan pernah membela timnas Inggris kategori usia junior.

Namun, berkat ibunya yang berdarah Chile, pemain berusia 22 tahun itu memenuhi syarat untuk berseragam timnas Chile.

Pemanggilan Ben Brereton ke timnas berjuluk La Roja sejatinya tidak terlalu lama sejak debutnya. Dia dipanggil pada akhir Mei 2021.

"Saya sangat bangga dan merupakan kehormatan besar untuk berseragam timnas Chili. Saya sangat bersemangat untuk melihat apa yang akan terjadi di masa depan," kata dia saat pemanggilan ke timnas Chile dikutip lanch.live.

Baca juga: Klasemen Copa America 2021

Saat ini, Ben Brereton terdaftar sebagai pemain klub kasta kedua Liga Inggris, Blackburn Rovers.

Dia telah mencetak tujuh gol dalam 40 penampilan di kompetisi kasta kedua Liga Inggris musim 2020-2021.

Biodata Ben Brereton

Nama: Ben Brereton
Tempat lahir: Stoke, Inggris
Tanggal lahir: 18 April 1999
Posisi: Penyerang
Kaki: Kanan
Karier:
Nottingham Forest (2017-2019)
Blackburn (2018/pinjaman)
Blackburn (2019-saat ini)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U17 2024, Harapan Titik Balik Sepak Bola Putri Indonesia

Piala Asia U17 2024, Harapan Titik Balik Sepak Bola Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Balas Rooney, Ten Hag Tegaskan Pemain Man United Tak Pernah Sembunyi di Balik Cedera

Balas Rooney, Ten Hag Tegaskan Pemain Man United Tak Pernah Sembunyi di Balik Cedera

Liga Inggris
Orlando City Vs Inter Miami: Messi Diragukan Tampil, The Herons Cemas

Orlando City Vs Inter Miami: Messi Diragukan Tampil, The Herons Cemas

Liga Lain
Filosofi Hodak Pimpin Persib Vs Bali United, Saat Penguasaan Bola Tak Lagi Penting

Filosofi Hodak Pimpin Persib Vs Bali United, Saat Penguasaan Bola Tak Lagi Penting

Liga Indonesia
Jadwal Thailand Open 2024, 9 Wakil Indonesia Berjuang Main Hari Ini

Jadwal Thailand Open 2024, 9 Wakil Indonesia Berjuang Main Hari Ini

Badminton
Saat Fans Tottenham Senang Usai Spurs Kalah dari Man City...

Saat Fans Tottenham Senang Usai Spurs Kalah dari Man City...

Liga Inggris
Sejarah Aston Villa Lolos Liga Champions, Pembalikan Nasib Unai Emery

Sejarah Aston Villa Lolos Liga Champions, Pembalikan Nasib Unai Emery

Liga Inggris
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Man United Vs Newcastle di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Man United Vs Newcastle di Liga Inggris

Liga Inggris
Bali United Vs Persib, Teco Enggan Tanggapi Penggunaan VAR Kali Pertama

Bali United Vs Persib, Teco Enggan Tanggapi Penggunaan VAR Kali Pertama

Liga Indonesia
Man United Vs Newcastle, Bukan Laga Perpisahan Ten Hag

Man United Vs Newcastle, Bukan Laga Perpisahan Ten Hag

Liga Inggris
Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Liga Inggris
Saat Shin Tae-yong Mau Belajar agar Lancar Bahasa Indonesia...

Saat Shin Tae-yong Mau Belajar agar Lancar Bahasa Indonesia...

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib, Drama VAR dan Pemain Terbaik Versi Hodak

Bali United Vs Persib, Drama VAR dan Pemain Terbaik Versi Hodak

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Borneo FC di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Borneo FC di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Championship Series Liga 1 2023, Madura United Ditinggal Pelatih

Championship Series Liga 1 2023, Madura United Ditinggal Pelatih

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com