Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Tambah Wakil di Olimpiade Tokyo, KOI Tunggu 2 Nama dari PRSI

Kompas.com - 18/06/2021, 22:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia menambah wakil di Olimpiade Tokyo 2020 dari cabang olahraga (cabor) atletik dan renang.

Sebanyak 23 atlet Indonesia yang tersebar dari tujuh cabor sudah lebih dulu mengantongi tiket Olimpiade Tokyo 2020.

Ketujuh cabor yang dimaksud adalah atletik, angkat besi, bulu tangkis, dayung, menembak, panahan, dan selancar.

Jumlah tersebut pun bertambah setelah atletik mengajukan nama Alvin Tehupeiory yang lolos ke Olimpiade melalui jalur Universality Quota.

Baca juga: Daftar Atlet Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020

Sesuai peraturan Universality Quota, Indonesia mendapatkan satu kuota atlet putri lantaran tak ada satu pun atlet putri atletik Indonesia yang lolos kualifikasi.

Selain dari atletik, cabor renang juga meloloskan dua perenang putra dan putri ke Olimpiade Tokyo dari jalur Universality Places.

Meski demikian, Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) belum mengajukan dua nama yang akan tampil di Olimpiade kepada Komite Olimpiade Indonesia (KOI).

"Untuk atletik, kami sudah menerima nama dari PB PASI yaitu sprinter putri Alvin Tehupeiory. Sementara renang, kami masih menunggu pengajuan nama dari PB PRSI," kata Ferry J Kono selaku Sekretaris Jenderal KOI.

"Informasi terakhir yang kami terima, mereka ingin melakukan seleknas dulu sebelum mengajukan nama atlet," kata Ferry dalam rilis yang diterima KOMPAS.com.

Dengan demikian, kontingen Indonesia untuk Olimpiade Tokyo kini berjumlah 26 atlet dari delapan cabor.

Jumlah ini bisa bertambah karena panahan dan voli pantai masih berjuang meraih tiket Olimpiade Tokyo pada kualifikasi terakhir.

Panahan menargetkan tambahan tiket Olimpiade untuk nomor recurve beregu di Piala Dunia 2021 yang akan berlangsung di Paris pada 19-21 Juni.

Sementara tim voli pantai Indonesia akan turun di Piala Kontinental AVC 2021 di Nakhon Pathom, Thailand, 25-27 Juni.

"Kualifikasi masih berlangsung hingga akhir Juni. Harapan kami, Indonesia bisa menambah wakil ke Olimpiade. Kami percaya atlet-atlet Indonesia akan berjuang maksimal di kualifikasi terakhir," ujar Ferry.

"Selain itu, kami juga masih menunggu jawaban dari Federasi Internasional untuk kepastian tiket, contohnya cabor senam," ucap Ferry melanjutkan.

Baca juga: Ini Jumlah Atlet Mancanegara di Olimpiade Tokyo

Pengukuhan kontingan Indonesia untuk Olimpiade Tokyo dijadwalkan berlangsung pada 5 Juli 2021, dilanjutkan pelepasan oleh Presiden Joko Widodo.

Tim bulu tangkis direncanakan berangkat lebih dulu pada tanggal 8 Juli 2021 untuk melakukan training camp di Kumamoto, Jepang.

Sementara itu, rombongan besar bersama Chef de Mission (CdM) Rosan P Roeslani akan berangkat pada 21 Juli 2021.

Daftar atlet Indonesia di Olimpiade Tokyo per Jumat (18/6/2021):

Bulu Tangkis
1. Anthony Sinisuka Ginting (tunggal putra)
2. Jonatan Christie (tunggal putra)
3. Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri)
4. Greysia Polii (ganda putri)
5. Apriyani Rahayu (ganda putri)
6. Kevin Sanjaya Sukamuljo (ganda putra)
7. Marcus Fernaldi Gideon (ganda putra)
8. Mohammad Ahsan (ganda putra)
9. Hendra Setiawan (ganda putra)
10. Praveen Jordan (ganda campuran)
11. Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran)

Atletik
12. Lalu Muhammad Zohri (100 meter putra)
13. Alvin Tehupeiory (100 meter putri - unqualified athlete)

Panahan
14. Riau Ega Salsabila (recurve perorangan putra)
15. Diananda Chairunisa (recurve perorangan putri)

Menembak
16. Vidya Rafika Rahmatan Toyyiba (10 m air rifle)

Dayung
17. Mutiara Rahma Putri (lightweight women double)
18. Melani Putri (lightweight women double)

Selancar
19. Rio Waida (man shortboard)

Angkat Besi
20. Eko Yuli Irawan (61 kg putra)
21. Denin (67 kg putra)
22. Rahmat Erwin Abdullah (73 kg putra)
23. Windy Cantika (49 kg putri)
24. Nurul Akmal (+87 kg putri)

Renang
25. Perenang putra (universality places)
26. Perenang putri (universality places)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com