Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Angel Correa, Pemutar Nasib Atletico Madrid di Jose Zorilla

Kompas.com - 23/05/2021, 19:40 WIB
Medikantyo Junandika Adhikresna

Penulis

KOMPAS.com - Stadion Jose Zorilla menjadi panggung laga penentuan bagi Atletico Madrid untuk meraih gelar juara kompetisi teratas Liga Spanyol, LaLiga, edisi 2020-2021 pada Sabtu (22/5/2021) malam WIB.

Harapan untuk mendulang kemenangan sebagai sasaran utama sempat mengecil setelah kubu tuan rumah, Real Valladolid mencetak gol lebih dulu melalui Oscar Plano pada babak pertama.

Beruntung skuad Atletico Madrid memiliki winger Angel Correa, yang mencetak gol penyeimbang memasuki menit ke-56.

Gol penyeimbang dari Angel Correa membangkitkan semangat rekan setimnya untuk membalikkan keadaan dalam laga penentuan gelar juara LaLiga.

Luis Suarez akhirnya berhasil menuntaskan aksi individunya dengan mencetak gol menentukan pada laga Atletico Madrid kontra Real Valladolid yang berakhir 2-1.

Kontribusi dari Luis Suarez menjadi sorotan utama dalam raihan trofi juara Liga Spanyol kedua bagi Atletico Madrid di bawah arahan Diego Simeone.

Baca juga: Mengapa Barcelona Jual Luis Suarez ke Atletico Madrid?

Namun, penampilan Angel Correa sepanjang pertandingan turut berkontribusi besar bagi kemenangan bersejarah Atletico Madrid tersebut.

Seperti dilansir dari laman WhoScored, Angel Correa dinobatkan sebagai Pemain Terbaik atau Man Of The Match dalam laga tersebut.

Aksinya melewati adangan barisan pemain belakang Real Valladolid sebelum mencetak gol melalui sontekan terukur untuk membuat kedudukan imbang, patut mendapat apresiasi besar.

Bahkan, sebelum digantikan oleh gelandang Hector Herrera pada menit ke-85, Angel Correa tercatat menjadi pemain Atletico Madrid yang paling efektif menjelajah lapangan.

Total sepanjang laga, Angel Correa melakukan enam usaha menggiring bola yang sukses melewati lini pertahanan Real Valladolid.

Catatan satu gol di Stadion Jose Zorilla membuat Angel Correa membobol gawang lawan sebanyak sembilan kali di ajang LaLiga 2020-2021.

Jumlah tersebut menempatkannya sebagai pemain terproduktif ketiga di skuad Atletico Madrid, setelah Luis Suarez dan Marcos Llorente.

Adapun, catatan mencetak gol sembilan buah dalam semusim kompetisi LaLiga merupakan catatan terbaiknya sejak bergabung dari klub Argentina, San Lorenzo, pada 2015 lalu.

Baca juga: Perjalanan Atletico Madrid Meraih Juara Liga Spanyol 2020-2021

Biodata Singkat Angel Correa

  • Nama Lengkap: Angel Martin Correa Martinez
  • Tempat/Tanggal Lahir: Rosario, Argentina/9 Maret 1995
  • Kebangsaan: Argentina
  • Tinggi Badan: 171 cm
  • Kaki Dominan: Kanan
  • Posisi Bermain: Winger, Penyerang tengah
  • Karier Sepak Bola: San Lorenzo (2013-2015) Atletico Madrid (2015-sekarang)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com