Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peringkat Catur Dunia - Irene Sukandar Masuk 100 Besar Pecatur Wanita Terbaik

Kompas.com - 01/04/2021, 10:30 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber FIDE

KOMPAS.com - Woman Grandmaster (WGM) Irene Sukandar masuk dalam 100 besar daftar pecatur wanita terbaik di dunia.

Pencapaian WGM Irene Sukandar yang terbilang membanggakan itu diketahui berdasarkan daftar peringkat catur dunia di situs resmi Federasi Catur Internasional (FIDE) per April 2021.

Berdasarkan daftar tersebut, WGM Irene Sukandar menempati peringkat ke-54 dengan rating 2.413 dalam kategori standard chess.

WGM Irene Sukandar bahkan memiliki peringkat yang lebih baik dalam kategori rapid dan blitz chess wanita.

Baca juga: WGM Irene Sukandar Bermain Imbang 2-2 dengan GothamChess

Dalam kategori rapid chess, Irene Sukandar (2.381) menduduki peringkat ke-34, persis di atas pecatur wanita asal Ukraina, Anna Ushenina.

Khusus untuk kategori ini, Irene Sukandar ditemani oleh satu lagi pecatur wanita asal Indonesia, Medina Warda Aulia (2.344), yang menempati peringkat ke-52.

Sementara itu, dalam kategori blitz chess, Irene Sukandar (2.313) berada di peringkat ke-47.

Pencapaian ini tak lepas dari pengalaman dan sepak terjang Irene Sukandar di dunia catur, baik dalam skala nasional maupun internasional.

Baca juga: Irene Sukandar dan GothamChess Bersenang-senang dalam Duel Sama Kuat

Menurut Harian Kompas pada 11 November 2014, Irene Sukandar mulai serius menekuni catur sejak 1999.

Kala itu, dia merintis karier dengan berlatih di Sekolah Catur Utut Adianto, Bekasi.

Berkat ketekunannya, Irene Sukandar mendapatkan gelar Master Nasional Wanita Termuda Indonesia dan menempati peringkat 10 besar.

Ketika masih SMP, Irene pun dianugerahi gelar Master dari FIDE.

Setelah itu, pada Desember 2008, dia menjadi orang Indonesia pertama yang meraih gelar Grand Master Internasional Wanita (GMIW).

Baca juga: WGM Irene Sukandar Menang 3-0 atas Dewa Kipas Dadang Subur

Laga catur WGM Irene Sukandar melawan Dewa Kipas Dadang Subur pada Senin (22/3/2021).Dok. Tangkapan Layar YouTube Deddy Corbuzier Laga catur WGM Irene Sukandar melawan Dewa Kipas Dadang Subur pada Senin (22/3/2021).

Kegemilangannya dalam memainkan bidak catur membuat dirinya dipanggil Percasi (Persatuan Catur Seluruh Indonesia) ke timnas catur Indonesia.

Dia pernah menjadi atlet termuda dari semua cabang ketika terpilih menjadi anggota kontingen Indonesia pada SEA Games Vietnam 2003.

Irene yang saat itu berusia 11 tahun pun mampu berprestasi dengan membawa pulang dua keping medali perak.

Pada 2014, Irene berhak menyandang gelar baru, Master Internasional (IM), setelah berjuang selama hampir enam tahun dan mencapai rating 2400.

Perjalanan panjang itu kemudian membawa Irene Sukandar ke 100 besar daftar pecatur wanita terbaik di dunia hingga April 2021.

Baca juga: WGM Irene Sukandar: Saya Mohon Jangan Ada yang Menghujat Dadang Subur

Adapun daftar peringkat catur dunia yang memuat nama Irene Sukandar dalam 100 besar pecatur wanita terbaik bisa dilihat melalui tautan berikut ini >>> LINK.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com