Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Petinju Kelas Berat Menanti Perebutan Gelar di Tengah Rencana Duel Joshua Vs Fury

Kompas.com - 31/03/2021, 10:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber TalkSport

KOMPAS.com - Duel tinju kelas berat antara Anthony Joshua dan Tyson Fury menjadi pertarungan yang paling dinantikan.

Sebab, duel Anthony Joshua vs Tyson Fury merupakan ajang perebutan gelar juara tak terbantahkan (undisputed champion) di divisi kelas berat tinju dunia.

Anthony Joshua datang dengan status juara tinju kelas berat versi IBF, WBA, dan WBO, sedangkan Tyson Fury memiliki sabuk juara WBC.

Gelar atau sabuk juara yang dimiliki sesama petinju asal Inggris itu membuat duel antara keduanya digadang-gadang menjadi laga tinju terbesar sepanjang sejarah.

Baca juga: Prediksi Anthony Joshua Vs Tyson Fury, Mike Tyson dan Klitschko Beda Pendapat

Sejauh ini, Anthony Joshua dan Tyson Fury sudah sepakat untuk menggelar dua pertarungan.

Namun, tanggal dan lokasi kedua pertarungan tersebut masih dalam pembahasan.

Talksport menulis, apabila rencana pertarungan akbar antara Anthony Joshua dan Tyson Fury resmi diwujudkan, semua perebutan gelar dunia di divisi kelas berat akan ditutup hingga pertengahan 2021.

Setelah pertarungan pertama antara Anthony Joshua dan Tyson Fury, diketahui bahwa sabuk juara versi WBO akan dikosongkan.

Baca juga: Tyson Fury Terus Teror Kubu Anthony Joshua Jelang Duel Akbar Tahun Ini

Akan tetapi, gelar versi WBA, WBC, serta IBF akan kembali diperebutkan pada duel kedua Anthony Joshua vs Tyson Fury dan tidak akan tersedia untuk siapa pun hingga 2022.

Hal ini diatur untuk menciptakan peluang bagi lima penantang teratas di divisi kelas berat yang ingin mengamankan perebutan gelar juara dunia dalam 12 bulan ke depan.

Melansir Talksport, berikut 5 petinju kelas berat yang menanti perebutan gelar di tengah rencana duel Anthony Joshua vs Tyson Fury:

1. Dillian Whyte (28-2, 19 KO)

Bermodalkan kemenangan pada pertandingan ulang kontra Alexander Povektin, Dillian Whyte berpeluang kembali tampil dalam perebutan gelar juara dunia.

Selain Povetkin, Dillian Whyte juga memetik kemenangan atas Joseph Parker, Oscar Rivas, Darek Chisora, dan Robert Helenius.

Saat ini, dia memiliki sabuk juara interim WBC dan berpeluang mendapatkan kembali posisi untuk menggelar satu pertarungan wajib demi gelar juara dunia.

Baca juga: Hasil Tinju Dunia: Kalahkan Povetkin, Dillian Whyte Sukses Balas Dendam

Deontay Wilder terjatuh di kanvas pada ronde kelima duel tinju kelas berat kontra Tyson Fury pada 22 Februari 2020 di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, Nevada.AFP/AL BELLO Deontay Wilder terjatuh di kanvas pada ronde kelima duel tinju kelas berat kontra Tyson Fury pada 22 Februari 2020 di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, Nevada.

2. Deontay Wilder (42-1-1, 41 KO)

Kendati takluk dari Tyson Fury, Deontay Wilder tetap menjadi salah satu petinju kelas berat terbaik di dunia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com