Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lingard Comeback di Timnas Inggris, Gemilang dan Dapat Nilai Tertinggi

Kompas.com - 26/03/2021, 17:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jesse Lingard menunjukkan permainan impresif saat kembali memperkuat timnas Inggris.

Lingard comeback ke skuad The Three Lions ketika menghadapi San Marino pada matchday perdana Grup I Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa, Jumat (26/3/2021) dini hari WIB.

Pada laga tersebut, timnas Inggris berpesta lima gol ke gawang San Marino.

Kemenangan telak pasukan Gareth Southgate itu tercipta berkat gol yang dicetak James Ward-Prowse (14'), Dominic Calvert-Lewin (21', 53'), Raheem Sterling (31').

Kemudian, gol Ollie Watkins (83') menjadi penutup dalam laga yang berlangsung di Wembley Stadium.

Baca juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Spanyol Tertahan, Inggris Pesta 5 Gol

Selain para pencetak gol The Three Lions, Jesse Lingard juga sukses tampil gemilang saat melawan San Marino.

Gelandang serang berusia 28 tahun itu punya andil besar dalam kemenangan Inggris dengan mencetak dua assist.

Adapun sepasang assist Lingard berbuah gol untuk brace yang dicetak Dominic Calvert-Lewin.

Hasil ini pun menjadikan comeback sang gelandang terasa manis usai setahun lebih tidak dipanggil timnas Inggris.

Sebelum laga ini, Lingard terakhir kali dipanggil ketika Inggris meraih tempat ketiga UEFA Nations League, 6 September 2019 lalu.

Saat itu The Three Lions sukses mengalahkan Swiss melalui drama adu penalti dengan skor 6-5.

Setelahnya, Lingard absen karena beberapa kali cedera hingga akibat faktor jarang dimainkan klub pemiliknya, Manchester United.

Namun, pemain asli binaan Man United itu telah dipinjamkan ke West Ham United sejak bursa transfer Januari 2020.

Alhasil, Lingard pun kembali mendapat jam terbang sekaligus berhasil tampil impresif bersama The Hammers, julukan West Ham.

Baca juga: Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022, Jerman Digdaya, Zlatan Assist

Tercatat, pemain kelahiran Warrington tersebut sukses membuat lima gol plus tiga assist dari tujuh laga bersama West Ham di Liga Inggris 2020-2021.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tekad Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia

Tekad Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Tottenham Vs Man City, Satu Jalan Pasukan Guardiola Menuju Juara

Tottenham Vs Man City, Satu Jalan Pasukan Guardiola Menuju Juara

Liga Inggris
Kata Luis Enrique soal Mbappe Dicemooh Fans PSG

Kata Luis Enrique soal Mbappe Dicemooh Fans PSG

Liga Lain
Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Liga Indonesia
Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Liga Lain
IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

Sports
Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Sports
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Liga Indonesia
Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 'Bunuh Diri', Laga Tuntas Seri

Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 "Bunuh Diri", Laga Tuntas Seri

Liga Inggris
Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com