Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Indonesia Main di UEA pada Kualifikasi Piala Dunia 2022, Ini Kata PSSI

Kompas.com - 12/03/2021, 22:20 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - PSSI menerima dan mendukung penuh keputusan AFC yang mengubah venue sisa laga kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

AFC resmi mengubah lokasi pertandingan lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia pada Jumat (12/3/2021).

Konfederasi Sepak Bola Asia itu menetapkan seluruh sisa pertandingan akan di setiap grup akan difokuskan di satu negara.

Keputusan dibuat karena angka-angka pandemi virus corona masih tinggi di seluruh dunia termasuk region Asia.

Bukan hanya venue, jadwal laga terbaru pun sudah ditetapkan oleh AFC.

Baca juga: Logo Garuda di Kostum Timnas U23 Copot, Begini Penjelasan Mills

Adapun Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia akan berlanjut pada 31 Mei hingga 15 Juni 2021 mendatang.

Perihal ini, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menghormati keputsan yang telah dibuat AFC.

Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu pun turut menyampaikan bahwa Timnas Indonesia siap bermain di mana pun untuk melakoni tiga laga sisa kualifikasi Piala Dunia.

"PSSI menyambut baik dan mendukung keputusan AFC," kata Iriawan dilansir dari laman resmi PSSI.

"Kita ketahui saat ini masih dalam pandemi Covid-19, ini merupakan keputusan terbaik dan adil."

Baca juga: 3 Permintaan Shin Tae-yong kepada Pemain Timnas U23 Indonesia

"Kami berharap Timnas Indonesia agar dapat meraih hasil terbaik di sisa tiga pertandingan Grup G."

"Kami optimistis karena kemampuan pemain meningkat di bawah polesan pelatih Shin Tae-yong," tuturnya menegaskan.

Timnas Indonesia tergabung di Grup G bersama UEA, Malaysia, Thailand, Vietnam.

Kendati Mochamad Iriawan optimistis, kans skuad Garuda untuk lolos ke fase selanjutnya terbilang kecil.

Baca juga: Catatan Timnas U23 Indonesia, Shin Tae-yong Kekurangan Pemain Tengah?

Sebab, Andritany Ardhiyasa dkk selalu kalah dalam lima laga yang dilakoni sehingga menjadi juru kunci di Grup G.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com