Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak I Chelsea Vs Man United, Keputusan VAR Pengaruhi Hadiah Penalti

Kompas.com - 01/03/2021, 00:21 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Pertandingan babak pertama antara Chelsea menjamu Manchster United berakhir dengan skor imbang tanpa gol.

Duel panas Chelsea vs Man United tengah berlangsung di Stamford Bridge, Minggu (28/2/2021) malam WIB.

Dalam laga Chelsea vs Man United tersebut, tim tamu sejatinya bisa saja mendapat hadiah penalti karena Callum Hudson-Odoi terlihat menyentuk bola di kotak terlarang.

Akan tetapi, setelah dicek melalui VAR, keputusan akhir menunjukkan tidak ada handsball sekaligus tak ada penalti untuk Man United.

Jalannya Pertandingan:

Tuan rumah berinisiatif lebih dulu mengambil kendali bola pada 10 menit awal pertandingan.

Baca juga: Inter Milan Vs Genoa, Aroma Man United dalam Kemenangan Nerazzurri

Pada menit ke-13, Marcus Rashford membuat sepakan dari skema tendangan bebas yang mampu dimentahkan oleh Edouard Mendy.

Bola liar tersebut kemudian menjadi rebutan Callum Hudson-Odoi dengan Mason Greenwood.

Tangan kedua pemain tersebut menyentuh bola, terlihat Hudson-Odoi lebih dulu menyentuh si kulit bulat.

Akan tetapi, setelah ditengok ulang melalui VAR, keputusan berakhir dengan tanpa penalti.

Tak berangsur lama, Hakim Ziyech membalas dengan sepakan mengarah ke gawang. Namun bisa ditangkap dengan sempurna oleh kiper David de Gea.

Baca juga: Susunan Pemain Chelsea Vs Man United dan Link Live Streaming

Memasuki menit ke-20, permainan kedua tim banyak tersaji di tengah lapang. Umpan-umpan pendek kedua tim kerap terpotong sehingga tak banyak membuat serangan.

Highpress yang diterapkan Man United membuat The Blues sedikit kesulitan membangun serangan dari kiper. Bola kerap hilang ketika sampai di tengah lapang.

Sementara Chelsea lebih banyak menunggu setengah lapangan. Sehingga lebih banyak pemaing Man United yang berada di area The Blues.
'
Hanya saja, pasukan Ole Gunnar Solskjaer itu tak mampu menembus rapatnya pertahanan Chelsea.

Baca juga: Chelsea Vs Man United, Panggung Berhias Pertempuran 5 Pemain Kunci!

Pada menit ke-36, Giroud berusaha terbang meraih bola dengan kepala. Namun, gagal.

Buruknya, punggungnya menabrak tiang saat mendarat. Dia pun sempat mendapatkan perawatan sebentar dan kembali ke lapangan.

Jelang babak pertama berakhir, Man United lebih sering menyerang tuan rumah. Tetapi, mereka gagal membuat gol. Skor 45 pertama berakhir dengan imbang tanpa gol.

Susunan Pemain:

Chelsea (3-4-2-1): 16-Edouard Mendy; 28-Cesar Azpilicueta, 4-Andreas Christensen, 2-Antonio Rudiger; 20-Callum Hudson-Odoi, 7-N'Golo Kante, Mateo Kovacic, 21- Ben Chilwell; 22-Hakim Ziyech, 19-Mason Mount; 18-Olivier Giroud.

Pelatih: Thomas Tuchel

Man United (4-2-3-1): 1-David de Gea; 23-Luke Shaw, 5-Harry Maguire, 2-Victor Lindelof, 29-Aaron Wan-Bissaka; 17-Fred, 39-Scott McTominay; 21-Daniel James, 18-Bruno Fernandes, 11-Mason Greenwood, 10-Marcus Rashford

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com