Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Moenchengladbach Vs Man City, Guardiola Tetap Pakai "Strategi Domestik" di Eropa

Kompas.com - 24/02/2021, 15:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Manchester City tidak akan memakai strategi berbeda di Liga Champions. The Citizens bakal tetap menggunakan pendekatan yang membuat mereka tak terkalahkan di kompetisi domestik Inggris.

Manchester City akan menghadapi Borussia Moenchengladbach pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2020-2021.

Laga Moenchengladbach vs Man City itu akan digelar di Stadion Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Rabu (24/2/2021) atau Kamis dini hari WIB.

Man City kebagian sebagai tim tamu lebih dulu dan laga seharusnya digelar di Borussia-Park, Jerman, Markas Moenchengladbach.

Baca juga: Man City, PSG, atau Barcelona, Bagaimana Tanggapan Lionel Messi?

Namun, karena Jerman sedang memberlakukan pembatasan wilayah terkait Covid-19, khususnya untuk siapa pun yang berasal dari Inggris, maka pertandingan digelar di tempat netral.

Hal tersebut bisa menguntungkan The Citizens. Ditambah lagi mereka sedang dalam tren positif.

Dalam 25 pertandingan sebelumnya di kompetisi lokal Inggris, Ederson Moraes dkk tidak merasakan kekalahan sama sekali.

Detailnya, Manchester Biru meraih 22 kemenangan dan tiga pertandingan sisanya berakhir imbang.

Baca juga: Man City Sukses Menang 18 Laga Beruntun, Guardiola Malah Heran

Manajer Man City Pep Guardiola mencoba menularkan performa bagus timnya ke kompetisi antarklub paling elite di Eropa.

Oleh karena itu, Guardiola akan tetap menggunakan pendekatan yang sama ketika mereka tak terkalahkan di kompetisi domestik Inggris dalam laga melawan Moenchengladbach.

“Tidak ada yang istimewa, kami bersiap seperti yang kami lakukan beberapa bulan terakhir," ucap Guardiola, seperti dikutip dari laman resmi klub.

"Ini adalah sebuah pertandingan, kami harus fokus selama 90 menit seperti yang kami lakukan di Liga Inggris," kata pelatih asal Spanyol itu menambahkan.

Baca juga: Man United yang Masih Pede Juara meski Beda 10 Poin dari Man City...

Guardiola ingin Man City memanfaatkan pertandingan leg pertama sebaik-baiknya.

Oleh karena itu, eks pelatih Barcelona berharap para pemainnya fokus dan tidak memikirkan laga selain versus Moenchengladbach.

“Ini pertandingan sepak bola, 90 menit. Kami akan mencoba dan melakukan permainan yang bagus dan mendapatkan hasil yang bagus, kemudian kami akan memikirkan West Ham," ucapnya.

"Ini proses yang sama, pikirkan tentang pertandingan Borussia, lalu West Ham, lalu Wolves, lalu Manchester United. Inilah yang akan kami lakukan," kata Guardiola.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com