Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raja Kelas Ringan Selanjutnya di Mata Khabib Nurmagomedov

Kompas.com - 10/02/2021, 07:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Pemiliki sabuk juara kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, percaya bahwa juara baru di kelasnya akan muncul selepas dirinya pensiun.

Khabib menegaskan tak ingin kembali ke octagon demi menemani sekaligus menepati janjinya kepada sang ibu untuk tidak bertarung tanpa ayahnya, Abdulmanap Nurmagomedov.

Segala upaya rayuan Presiden UFC, Dana White agar pria berjuluk The Eagle itu kembali ke octagon juga sudah dilakukan.

Namun, pria 32 tahun asal Dagestan, Rusia, tersebut tak mau melanggar janji seorang lelaki.

Imbasnya, tahta raja kelas ringan UFC berpotensi kosong.

Baca juga: Nasihat Khabib Nurmagomedov soal Pembunuhan di Dagestan

Nurmagomedov meninggalkan UFC setelah berhasil mengalahkan Justin Gaethje dan memperpanjang rekor sempurnanya menjadi 29 laga.

Meski telah menyatakan pensiun, masa depan divisi kelas ringan menjadi tanda tanya setelah UFC tak kunjung mencopot gelar Nurmagomedov.

Melansir BolaSport, Dana White menjelaskan pihaknya tidak mengosongkan gelar juara kelas ringan karena yakin Nurmagomedov akan mengubah pikirannya.

Meski begitu, peluang Nurmagomedov kembali bertarung terus mengecil.

Baca juga: Kisah Khabib Nurmagomedov Peduli Pecandu Narkoba

Nurmagomedov justru menegaskan dia sudah legawa gelarnya diambil alih oleh petarung lain.

Lalu, siapa calon raja kelas ringan UFC di mata seorang Khabib Nurmagomedov?

"Saya memberitahu Dana White bahwa saya tidak ingin divisi ini tertahan," kata Nurmagomedov dikutip RT Sport.

"Namun di sisi lain, para petarung baru saja beraksi dan orang-orang sudah memahami secara umum siapa yang akan tampil dalam perebutan gelar," imbuhnya.

Baca juga: Pensiun dari UFC, Khabib Diklaim Belum Menguasai Satu Teknik Penting

Petarung berkebangsaan Rusia itu secara blak-blakan menyebut petarung yang pantas untuk menyandang gelar sebagai raja kelas ringan selanjutnya.

Satu nama yang menurut Nurmagomedov pantas mendapatkan sabuk juaranya adalah Dustin Poirier yang belum lama ini mengalahkan Conor McGregor.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com