Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Mencari Uang, Mike Tyson Sindir Floyd Mayweather

Kompas.com - 06/02/2021, 19:40 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Ketenaran di dunia tinju membuka ladang bisnis baru di mata Mike Tyson kendati dirinya sudah berusia 54 tahun dan pensiun.

Nama Mike Tyson nyatanya masih dinanti oleh para pencinta tinju dunia untuk kembali naik ring.

Duel Mike Tyson vs Roy Jones Jr menjadi bukti kongkritnya. Keuntungan duel tersebut mencapai Rp 1,1 triliun.

Melihat nilai yang fantastis tersebut, petinju berjuluk Si Leher Beton berencana kembali menggelar pertarungan eksibisi lagi.

Baca juga: Anthony Joshua Vs Tyson Fury, Mike Tyson Ungkap Cacat Taktis Salah Satu Petarung

Di sisi lain, nilai keuntungan yang didapat Mike Tyson rupanya juga ingin diraih oleh Floyd Mayweather.

Floyd Mayweather sejatinya sudah memutuskan pensiun pada tahun 2017 lalu. Namun, melihat cuan yang fantastis itu, keinginan untuk comeback muncul.

Rencananya, Mayweather akan meladeni seorang YouTuber, Logan Paul, dalam laga eksibisi.

Sejatinya, petinju berjulukan The Money itu dijadwalkan naik ring melawan Logan Paul pada 20 Februari 2021, tetapi laga itu dikabarkan ditunda.

Baca juga: Profil Mike Dean, Wasit Terkejam dalam Sejarah Premier League

Meski begitu, Floyd Mayweather Jr telah dikenal sebagai petinju yang mampu menghasilkan keuntungan besar dari laga persahabatan.

Hal tersebut bisa terlihat dari rekam jejaknya, terutama ketika Mayweather pernah meraih keuntungan besar dalam laga melawan kickboxer Jepang, Tenshin Nasukawa.

Dalam pertarugan yang digelar pada malam tahun baru 2019, Mayweather mendapat penghasilan sebesar 9 juta dolar AS atau setara dengan Rp126 miliar.

Tidak hanya itu, Floyd Mayweather Jr juga pernah meraup pendapatan yang besar saat menjalani duel tinju melawan bintang UFC, Conor McGregor.

Baca juga: Andaipun Punya Kesempatan Bertarung, Mike Tyson Sadari Tak Akan Pernah Bisa Kalahkan Muhammad Ali

Dalam laga yang berlangsung pada tahun 2017, The Money mengantongi pendapatan hingga 300 juta dolar AS atau setara Rp4,3 triliun.

Atas dasar itulah, Mike Tyson tak segan menyebut Mayweather sebagai petinju yang hanya memikirkan keuntungan alias cuan.

Tudingan sosok berjulukan Si Leher Beton itu cukup beralasan, terlebih setelah laga Mayweather versus Paul dilaporkan mengalami penundaan karena, salah satunya, adanya kekacauan dari sisi bisnis.

"Saat ini adalah momen di mana saya melihat banyak petinju termasuk Floyd Mayweather Jr lebih berorientasi bisnis saat menggelar pertarungan," ucap Mike Tyson, dikutip dari Boxing Scene.

Baca juga: Jika Terjadi, Duel Mike Tyson Vs Holyfield Bisa Hasilkan Rp 2,8 Triliun

"Ada begitu banyak bisnis dan kami telah saling memiliki koneksi, tetapi kami akan memainkan permainan yang kami inginkan," kata dia lagi.

Di sisi lain, Mayweather secara tidak langsung membenarkan tudingan Tyson itu seiring dengan tekadnya menggelar beberapa laga persahabatan tahun ini.

"Tahun ini saya akan fokus dengan beberapa laga ekshibisi, saya akan menggelarnya di Tokyo, Jepang lagi," ucap Mayweather.

"Tentu saya akan melawan Logan Paul, dan jika Jake Paul bisa menang atas Ben Askren, saya juga ingin melawannya, saya juga mendengar 50 Cent akan melawan saya," kata dia menjelaskan. (Agung Kurniawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Liga Indonesia
Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Liga Spanyol
STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Jadwal Thailand Open 2024: 4 Wakil Indonesia Tampil Mulai Pukul 17.30 WIB

Jadwal Thailand Open 2024: 4 Wakil Indonesia Tampil Mulai Pukul 17.30 WIB

Badminton
Bali United Vs Persib: Serdadu Tridatu Berharap Tuah Tuan Rumah

Bali United Vs Persib: Serdadu Tridatu Berharap Tuah Tuan Rumah

Liga Indonesia
Tottenham Vs Man City: Satu Pilihan Guardiola

Tottenham Vs Man City: Satu Pilihan Guardiola

Liga Inggris
Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Liga Inggris
VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

Liga Indonesia
Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Liga Italia
Tekad Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia

Tekad Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Tottenham Vs Man City, Satu Jalan Pasukan Guardiola Menuju Juara

Tottenham Vs Man City, Satu Jalan Pasukan Guardiola Menuju Juara

Liga Inggris
Kata Luis Enrique soal Mbappe Dicemooh Fans PSG

Kata Luis Enrique soal Mbappe Dicemooh Fans PSG

Liga Lain
Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Liga Indonesia
Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Liga Lain
IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com