Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Olimpiade Tokyo, Florida Beri Tawaran

Kompas.com - 26/01/2021, 18:50 WIB
Josephus Primus

Penulis

TOKYO, KOMPAS.com - Di tengah kondisi pandemi Covid-19 yang masih membuat kondisi perhelatan Olimpiade Tokyo 2021 belum bisa dipastikan jadi tidaknya, ada tawaran dari Negara Bagian Florida, AS.

"Kami akan bergembira bisa menjadi penyelenggara Olimpiade di tengah spekulasi jadi tidaknya pergelaran Olimpiade Tokyo tahun ini," kata Ketua Finansial Florida Jimmy Patronis dalam suratnya kepada Presiden Komite Olimpiade Internasional (IOC) Thomas Bach, kemarin.

Baca juga: Olimpiade Tokyo, Federasi Atletik Jepang Sebut Dua Kota Penyelenggaraan Uji Coba

Patronis kepada Bach juga menulis bahwa pihaknya mencoba meyakinkan bahwa Thomas Bach bisa mempertimbangkan memindahkan lokasi Olimpiade dari Tokyo ke Florida.

Kompleks ESPN Wide World of Sports di Disney World, Florida, yang direncanakan menjadi venue lanjutan kompetisi musim NBA dan MLS.GOOGLE EARTH Kompleks ESPN Wide World of Sports di Disney World, Florida, yang direncanakan menjadi venue lanjutan kompetisi musim NBA dan MLS.

Florida, kata Jimmy Patronis sudah mulai melakukan vaksinasi anti-corona dan membuka kembali perekonomian.

"Kami sudah menggelar kegiatan-kegiatan olahraga," kata Jimmy Patronis.

Patronis mengakui, Florida mengandalkan taman bermain tematik, antara lain di Disney World, Miami.

"Kami sudah membuka Disney World untuk kegiatan bisnis," ujar Jimmy Patronis.

Data, sementara itu, menunjukkan bahwa Florida sejatinya masih berjuang menghadapi pandemi corona.

Ilustrasi penumpang pesawat, bepergian di tengah pandemi virus corona.Shutterstock Ilustrasi penumpang pesawat, bepergian di tengah pandemi virus corona.

Di negara bagian itu, kini ada 25.000 lebih kematian.

Di seluruh AS, sekarang, ada 420.000 kematian lantaran pandemi Covid-19.

Sementara itu, Perdana Menteri (PM) Jepang Yoshihide Suga kembali menekankan,"Saya memastikan bahwa Olimpiade Tokyo pada 2021 adalah kegiatan yang aman yang menunjukkan manusia bisa mengalahkan virus."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com