Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden UFC: Conor McGregor Tak Perlu Hadapi YouTuber 'Anak-anak'

Kompas.com - 13/12/2020, 22:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber TMZ

KOMPAS.com - Presiden UFC, Dana White, tidak mendukung rencana duel tinju ekshibisi yang akan mempertemukan Conor McGregor versus YouTuber Amerika Serikat, Jake Paul.

Rencana itu mulai ramai diperbincangkan setelah Jake Paul secara terbuka menantang Conor McGregor.

Tantangan itu diucapkan Jake Paul seusai mengalahkan mantan pebasket NBA, Nate Robinson, pada duel tinju ekshibisi, Minggu (29/11/2020).

Laga Jake Paul vs Nate Robinson saat itu berstatus pertarungan pembuka (under card) menjelang duel dua legenda tinju Amerika Serikat, Mike Tyson vs Roy Jones Jr.

Jake Paul sukses mencuri perhatian dunia karena sudah berhasil mengalahkan Nate Robinson saat ronde kedua menyisakan 1 menit 25 detik.

Kesuksesan merobohkan Nate Robinson adalah kemenangan ketiga Jake Paul sejak pertama kali menjadi petinju profesional (dalam artian komersil) pada 2018.

Baca juga: Eddie Hearn Prediksi Duel Jake Paul Vs Conor McGregor Akan Kompetitif

Seusai mengalahkan Nate Robinson, Jake Paul selama dua hari beruntun berkali-kali menantang Conor McGregor untuk melakoni duel tinju ekshibisi.

"Saya mendedikasikan seluruh hidup saya untuk mengalahkan McGregor," kata Jake Paul dikutip dari situs ESPN, Sabtu (5/12/2020).

"Saya saat ini adalah salah satu petinju yang bisa mengahsilkan banyak uang. Saya hanya membutuhkan beberapa pertarungan lagi untuk mempertajam pernyataan itu," ucap Jake Paul.

"Conor McGregor mungkin bisa menjadi bos terakhir dalam petualangan (tinju) saya seperti ketika kita memainkan video game. Saya ingin membawa petarung MMA itu ke ring tinju dan mempermalukannya." tutur Jake Paul menambahkan.

Tidak seperti biasanya, Conor McGregor hingga saat ini belum menjawab tantangan dari Jake Paul.

Terkait hal itu, Dana White berharap Conor McGregor tidak menerima tantangan Jake Paul meskipun potensi menghasilkan banyak uang dari pertarungan ekshibisi sangat besar.

Baca juga: YouTuber Jake Paul Ingin Permalukan Conor McGregor di Ring Tinju

Sebab, Dana White khawatir status Conor McGregor sebagai salah satu petarung terbaik dalam sejarah UFC akan tercoreng.

"Conor McGregor seharusnya tidak bertarung melawan anak-anak pembuat video YouTube itu," kata Dana White dikutip dari situs TMZ.

"Saya tahu ada pasar untuk pertarungan semacam itu. Namun, saya tidak tertarik. Bukan itu yang saya lakukan," ucap Dana White menambahkan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com