Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UFC 254, Justin Gaethje Sesumbar Bisa Bikin Khabib Nurmagomedov Pingsan

Kompas.com - 23/10/2020, 22:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Justin Gaethje sesumabar bisa bikin Khabib Nurmagomedov tak sadarkan diri pada duel di UFC 254.

Justin Gaethje bakal bertarung melawan Khabib Nurmagomedov pada UFC 254 di Fight Island, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Minggu (25/10/2020) dini hari WIB.

Gaethje berstatus penantang pada duel kali ini. Dia sebelumnya meraih gelar kelas ringan interim pada UFC 249 usai menumbangkan Tony Ferguson.

Sabuk juara interim itu menjadi "tiket terusan" bagi Gaethje untuk menantang Khabib, yang saat ini berstatus sebagai juara bertahan kelas ringan UFC.

Baca juga: Justin Gaethje Beberkan Strategi Habisi Khabib Nurmagomedov pada UFC 254

Duel kontra Khabib bakal menjadi laga yang sulit bagi Gaethje.

Pasalnya, sang lawan memiliki rekor sempurna alias tak terkalahkan.

Ya, Khabib selalu memenagi 28 pertarungannya selama menggeluti dunia Mixed Martial Arts (MMA).

Sebanyak 12 dari 28 kemenangan itu terjadi di UFC. Khabib juga sudah dua kali berhasil mempertahankan gelarnya.

Baca juga: VIDEO UFC 254 - Ekspresi Lega Khabib Nurmagomedov di Depan Timbangan

Meski begitu, Gaethje tak gentar. Dia sudah menyiapkan strategi untuk menghentikan rekor sempurna milik Nurmagomedov.

Petarung berkebangsaan Amerika Serikat itu membeberkan bahwa dirinya akan mengalahkan Nurmagomedov lewat knockout (KO).

Gaethje percaya bahwa dia dan Nurmagomedov akan berjuang habis-habisan di arena.

Kalah karena menyerah pun tidak ada dalam kamus mereka.

Baca juga: UFC 254, Bayaran Khabib Hampir Setara Gaji 4 Bulan Ronaldo

"Cara saya mengalahkannya adalah dengan membuatnya tidak sadar," kata Gaethje, seperti dilansir dari MMA Mania.

"Menghajar tubuhnya dan membuatnya kehilangan kesadarannya. Begitulah cara saya akan menang," imbuhnya. 

"Saya dan dia tak akan menyerah. Kami telah berlatih sepanjang hidup kami, mencurahkan hidup kami untuk bisa berada di sini," ucap dia lagi. (Fauzi Handoko Arif). 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kolaborasi PSSI dan Como, Timnas U20 Indonesia Akan TC di Fasilitas Klub

Kolaborasi PSSI dan Como, Timnas U20 Indonesia Akan TC di Fasilitas Klub

Timnas Indonesia
Como 1907 Ciptakan Sejarah ke Serie A, Analisis Data Jadi Kunci

Como 1907 Ciptakan Sejarah ke Serie A, Analisis Data Jadi Kunci

Liga Italia
Shin Tae-yong Siap Penuhi Target Baru yang Akan Diberikan PSSI

Shin Tae-yong Siap Penuhi Target Baru yang Akan Diberikan PSSI

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 2024, Harapan Titik Balik Sepak Bola Putri Indonesia

Piala Asia U17 2024, Harapan Titik Balik Sepak Bola Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Balas Rooney, Ten Hag Tegaskan Pemain Man United Tak Pernah Sembunyi di Balik Cedera

Balas Rooney, Ten Hag Tegaskan Pemain Man United Tak Pernah Sembunyi di Balik Cedera

Liga Inggris
Orlando City Vs Inter Miami: Messi Diragukan Tampil, The Herons Cemas

Orlando City Vs Inter Miami: Messi Diragukan Tampil, The Herons Cemas

Liga Lain
Filosofi Hodak Pimpin Persib Vs Bali United, Saat Penguasaan Bola Tak Lagi Penting

Filosofi Hodak Pimpin Persib Vs Bali United, Saat Penguasaan Bola Tak Lagi Penting

Liga Indonesia
Jadwal Thailand Open 2024, 9 Wakil Indonesia Berjuang Main Hari Ini

Jadwal Thailand Open 2024, 9 Wakil Indonesia Berjuang Main Hari Ini

Badminton
Saat Fans Tottenham Senang Usai Spurs Kalah dari Man City...

Saat Fans Tottenham Senang Usai Spurs Kalah dari Man City...

Liga Inggris
Sejarah Aston Villa Lolos Liga Champions, Pembalikan Nasib Unai Emery

Sejarah Aston Villa Lolos Liga Champions, Pembalikan Nasib Unai Emery

Liga Inggris
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Man United Vs Newcastle di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Man United Vs Newcastle di Liga Inggris

Liga Inggris
Bali United Vs Persib, Teco Enggan Tanggapi Penggunaan VAR Kali Pertama

Bali United Vs Persib, Teco Enggan Tanggapi Penggunaan VAR Kali Pertama

Liga Indonesia
Man United Vs Newcastle, Bukan Laga Perpisahan Ten Hag

Man United Vs Newcastle, Bukan Laga Perpisahan Ten Hag

Liga Inggris
Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Tottenham Vs Man City: Penyelamatan Luar Biasa Ortega di Mata Guardiola

Liga Inggris
Saat Shin Tae-yong Mau Belajar agar Lancar Bahasa Indonesia...

Saat Shin Tae-yong Mau Belajar agar Lancar Bahasa Indonesia...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com