Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komentar Bijak Sergio Busquets Usai Barcelona Tumbang di Markas Getafe

Kompas.com - 18/10/2020, 09:28 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Barcelona menelan kekalahan dari tuan rumah Getafe pada pertandingan jornada keenam LaLiga atau kompetisi teratas Liga Spanyol.

Laga Getafe vs Barcelona yang digelar di Stadion Coliseum Alfonso Perez pada Minggu (18/10/2020) dini hari WIB berakhir dengan skor tipis 1-0 untuk kemenangan tuan rumah.

Gol tunggal Getafe pada pertandingan tersebut dicetak oleh Jaime Mata melalui titik putih pada menit ke-56.

Wasit Cesar Soto Grado memberikan penalti kepada Getafe setelah Frenkie de Jong dinilai melanggar Djene Dakonam di dalam kotak terlarang.

Baca juga: Getafe Vs Barcelona, Lionel Messi dkk Tumbang!

Kesempatan emas itu tak disia-siakan oleh Jaime Mata yang maju sebagai algojo penalti. Tendangan kaki kanan Mata sukses menaklukkan kiper Barcelona, Neto.

Namun, hadiah penalti kepada Getafe yang berhasil dituntaskan oleh Jaime Mata mengundang kritikan dari pelatih Barcelona, Ronald Koeman.

Menurut Koeman, pelanggaran De Jong terhadap Dakonam seharusnya tidak berbuah penalti.

"Saya tidak tahu apakah itu penalti, saya harus melihatnya kembali. Saya tidak tahu apakah ada VAR malam ini," kata Koeman dikutip dari Mundo Deportivo.

Selain penalti untuk Getafe, keputusan wasit Cesar Soto Grado lainnya yang menjadi sorotan dari pihak Barcelona adalah ketika ia tidak memberikan hukuman lebih berat kepada Allan Nyom yang menyikut wajah Lionel Messi.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol, Madrid dan Barcelona Kompak Kalah

"Saya tidak suka berbicara tentang wasit. Jika Anda menonton pertandingan, dan melihat pelanggaran serta kartu, masing-masing orang bisa menarik kesimpulannya sendiri," ucap Koeman.

Berbeda dengan Koeman, Sergio Busquets lebih memilih memberikan komentar bijak seusai laga kontra Getafe.

"Adil atau tidak, inilah yang bisa kita ambil," ujar Busquets.

"Ini bukanlah hari kami. Kami ingin membuat permainan berjalan lancar, tetapi kami tidak bisa melakukannya. Ini bukan hari terbaik kami," imbuh gelandang berusia 32 tahun itu.

Baca juga: Lionel Messi Nyaris Tinggalkan Barcelona Menuju Chelsea

"Pertandingan telah selesai dan tidak ada pembicaraan tentang wasit. Jika wasit meniup peluit, itu mungkin memang penalti," tandasnya.

Ini merupakan kekalahan pertama Barcelona di pentas Liga Spanyol 2020-2021.

Setelah takluk di kandang Getafe, Barcelona kini menempati peringkat kesembilan klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 7 poin.

Adapun Getafe yang mengumpulkan 10 poin naik ke posisi kedua. Mereka hanya kalah agresivitas gol dari Real Madrid yang berada di puncak klasemen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com