Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat! Ini Jadwal El Clasico Jilid Pertama Barcelona Vs Real Madrid

Kompas.com - 13/10/2020, 22:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber La Liga

KOMPAS.com - La Liga akhirnya secara resmi mengumumkan jadwal laga El Clasico jilid pertama Barcelona vs Real Madrid.

La Liga pada Selasa (13/10/2020) malam WIB mengonfirmasi bahwa pertandingan akbar Barcelona vs Real Madrid akan digelar di Stadion Camp Nou pada Sabtu (24/10/2020).

Duel klasik Barcelona vs Real Madrid bakal dilangsungkan pada pukul 16.00 waktu setempat atau pukul 21.00 WIB.

El Clasico jilid pertama Barcelona vs Real Madrid akan masuk dalam rangkaian jadwal jornada ke-7 La Liga atau kompetisi teratas Liga Spanyol.

Baca juga: Soal Borok Barcelona Musim Lalu, Busquets: Saya Bisa Bercerita 6 Jam

Pertandingan tersebut akan menjadi perjumpaan pertama pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, dengan juru racik anyar Barcelona, Ronald Koeman.

Bagi Barcelona, El Clasico edisi pertama musim ini akan menjadi jadwal yang cukup menantang.

Sebab, Lionel Messi dkk bakal dihadapkan pada laga-laga berat pada Oktober 2020.

Sebelum menjamu Real Madrid, Barcelona akan lebih dulu meladeni Getafe pada laga pekan keenam La Liga, Sabtu (17/10/2020) waktu setempat.

Baca juga: Presiden La Liga: Lionel Messi adalah Mesin Penghasil Uang

Tiga hari kemudian atau tepatnya Selasa (20/10/2020) waktu setempat, Barcelona bakal bersua Ferencvaros di Liga Champions.

Pasukan Ronald Koeman akan menutup bulan Oktober dengan bertamu ke markas Juventus pada matchday kedua Liga Champions, Rabu (28/10/2020) waktu setempat.

Sementara itu, Real Madrid juga terancam kelelahan ketika bertandang ke markas Barcelona untuk melakoni laga El Clasico.

Sebab, dua hari sebelumnya, Real Madrid harus bentrok dengan Shakhtar Donetsk pada ajang Liga Champions.

Baca juga: Pulang ke Santos, Eks Real Madrid Robinho Rela Digaji Rp 3,9 Juta Per Bulan

Real Madrid saat ini telah melakoni empat pertandingan La Liga dengan hasil tiga kali menang dan sekali imbang.

Hasil tersebut membuat Real Madrid memuncaki klasemen Liga Spanyol 2020-2021 dengan koleksi 10 poin.

Adapun Barcelona baru memainkan tiga pertandingan dengan hasil dua kali menang dan sekali imbang.

Barcelona kini menempati peringkat kelima klasemen Liga Spanyol dengan raihan tujuh poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com