Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden La Liga: Lionel Messi adalah Mesin Penghasil Uang

Kompas.com - 12/10/2020, 22:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Marca

KOMPAS.com - Presiden La Liga, Javier Tebas, ikut bersyukur karena Lionel Messi tidak jadi meninggalkan Barcelona pada bursa transfer musim panas tahun ini.

Diketahui, Lionel Messi sempat membuat Barcelona diguncang prahara setelah ia berniat pergi dari klub yang bermarkas di Stadion Camp Nou tersebut.

Namun pada akhirnya, Messi memutuskan bertahan di Barcelona.

Keputusan Messi bertahan di Barcelona pun disambut gembira oleh Javier Tebas.

Menurut Tebas, Messi memiliki andil besar dalam menjaga nilai jual La Liga atau kompetisi teratas Liga Spanyol.

Baca juga: Brand Messi dan Eksistensi Liga Spanyol

Bahkan, Tebas berani menyebut Messi sebagai mesin penghasil uang.

"Saya senang melihat Messi bermain di Spanyol," kata Tebas dikutip dari Marca, Senin (12/10/2020).

"Dia adalah mesin penghasil uang," imbuh pria berumur 58 tahun tersebut.

Meski demikian, Tebas juga telah menyiapkan rencana apabila nanti Lionel Messi tak lagi bermain di Spanyol.

Sebelumnya, La Liga memang sudah pernah kehilangan pemain besar ketika Cristiano Ronaldo meninggalkan Real Madrid pada musim panas 2018.

Baca juga: Messi ke Man City Musim Depan, De Bruyne: Saya Tidak Peduli

"Kami telah mempersiapkan kepergian Messi dan Cristiano Ronaldo selama bertahun-tahun sehingga tidak membawa trauma finansial," ucap Tebas.

"Neymar pergi ke Paris Saint-Germain dan Liga Perancis belum berkembang di level internasional," ujarnya menambahkan.

"Cristiano pergi ke Turin (untuk bergabung dengan Juventus) dan Serie A juga belum berkembang," kata Tebas.

Baca juga: Prediksi Luis Suarez soal Masa Depan Lionel Messi

Lebih lanjut Tebas mengatakan bahwa pemain-pemain bintang bisa saja pergi.

Namun, kata Tebas, La Liga akan terus berkembang.

"Pemain adalah faktor penting, tetapi semuanya akan terus berlanjut," tutur Tebas.

"Cristiano dan Neymar telah pergi, tetapi kami terus berkembang. Tidak ada satu pemain pun yang bisa mengubah keseluruhan liga," ucap Tebas menegaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Liga Lain
IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

Sports
Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Sports
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Liga Indonesia
Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 'Bunuh Diri', Laga Tuntas Seri

Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 "Bunuh Diri", Laga Tuntas Seri

Liga Inggris
Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com