Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Ronaldo di Madeira Kemalingan, Barang-barang Pribadi Raib

Kompas.com - 10/10/2020, 05:45 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

Sumber Marca

KOMPAS.com - Rumah mewah milik megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, di Medeira, Portugal, kemalingan pada Rabu (7/10/2020) waktu setempat.

Para pencuri bisa masuk ke dalam rumah seharga 7 juta poundsterling atau sekitar Rp 133 miliar setelah pintu gerang terbuka.

Beberapa barang pribadi pria berjuluk CR7 tersebut hilang setelah pencuri berhasil masuk ke rumah tujuh lantai tersebut.

Melansir Marca, beberapa barang yang hilang di antaranya jersey Juventus bertanda tangan sang megabintang.

Baca juga: Kualifikasi Piala Dunia, Messi dan Suarez Kompak Samai Rekor Gol Ronaldo

Selain itu, pencuri mengambil topi bisbol milik kapten timnas Portugal tersebut.

Sementara melansir media Portugal, Diario Noticias dan Madeira Island News, pihak keluarga sudah melaporkan ke kepolisian setempat.

Akan tetapi, belum ada pelaku yang ditangkap hingga berita ini ditayangkan.

Melihat tayangan CCTV, pencuri masuk ketika pintu gerbang terbuka oleh seorang pekerja pemeliharaan.

Baca juga: Panggilan Khusus Cristiano Ronaldo untuk Weston McKennie

Para penjaga rumah milik Ronaldo tidak mengetahui bahwa ada pencuri yang masuk ke dalam rumah tersebut.

Selain itu, rumah itu sebenarnya ditempati oleh ibu Cristiano Ronaldo, Dolores Aveiro, dan kakak laki-lakinya, Hugo.

Akan tetapi, keduanya tidak diketahui apakah sedang berada di dalam rumah tersebut atau tidak.

Sementara kekasih Ronaldo, Georgina Rodriguez, tidak sedang berada di dalam rumah. Dia tengah mengikuti Fashion Week di Paris.

Baca juga: Senangnya Sergino Dest, Bisa Main Bareng Messi dan Lawan Ronaldo di Liga Champions

Adapun Cristiano Ronaldo juga tak berada di dalam rumah mengingat dia tampil untuk timnas Portugal dalam laga persahabatan kontra Spanyol.

Pertandingan uji coba Portugal vs Spanyol berlangsung pada Kamis (8/10/2020) dini hari WIB berakhir dengan skor imbang tanpa gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Badminton
Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com