Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Vs Crystal Palace, Lampard Jawab Isu Skuad "Kegemukan"

Kompas.com - 03/10/2020, 12:10 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

Sumber Chelsea

KOMPAS.com - Menjelang pertandingan Chelsea vs Crystal Palace pada pekan ke-4 Liga Inggris, pelatih Frank Lampard mendapat pertanyaan terkait skuadnya yang begitu "gemuk"

Pelatih Chelsea, Frank Lampard, cukup "hedon" pada bursa transfer awal musim 2020-2021.

Lampard setidaknya membeli enam pemain anyar, termasuk Kai Havertz, Hakim Ziyech, dan Timo Werner.

Pembelian tersebut tentu membuat fans Chelsea semakin yakin dengan tim kebanggaannya. Namun, beberapa pemain harus menjadi korban karena akan kesulitan mendapat tempat.

Baca juga: Chelsea Vs Crystal Palace, Pulisic Masuk Skuad untuk Kali Pertama

Di sisi lain, beberapa posisi juga diisi oleh banyak pemain sehingga skuad terasa gemuk.

Menjelang ditutupnya bursa transfer awal musim pada Senin (5/10/2020) waktu setempat, Lampard dibanjiri dengan pertanyaan keberadaan trio Inggris, Callum Hudson-Odoi, dan Ruben Loftus-Cheek.

Ya, posisi tiga pemain tersebut akan sulit bersaing dengan nama-nama baru seperti Thiago Silva, Timo Werner, Hakim Ziyech, maupun Kai Havertz.

"Saya tidak menyebutnya merampingkan skuad tetapi benar bahwa kami memiliki skuad yang berisi," kata Lampard dikutip laman resmi klub.

Baca juga: Tottenham Vs Chelsea, Alasan Timo Werner Tidak Mengambil Penalti

"Saya tidak mau berspekulasi dalam beberapa hari terakhir ini, jadi kita akan melihat bagaimana perkembangannya dan melihat pergerakan apa yang akan terjadi."

Sebaliknya, dia berjanji akan memaksimalkan semua pemain yang berada di skuad Chelsea nantinya.

"Setelah bursa transfer ditutup, setiap pemain di sini (Chelsea) akan digunakan dalam skuad kami karena ini musim yang panjang dan banyak persaingan akan datang," ungkap Frank Lampard.

"Dengan setiap pemain dalam skuad ketika sedang dalam situasi pinjaman, Anda harus mempertimbangkan apa yang terbaik untuk pemain dan apa yang terbaik untuk klub."

Baca juga: Kata Jose Mourinho Usai Singkirkan Chelsea dari Ajang Piala Kaleng

"Dengan ketiga trio Inggris itu, saya akan mempertimbangkan hal-hal tersebut tetapi saya tidak punya jawaban."

"Saya memiliki hubungan yang baik dengan mereka semua dan berbicara jujur dengan mereka."

"Komunikasi yang baik menjadi salah satu yang akan kami bicarakan pemain demi pemain dalam beberapa hari ke depan," tandas Lampard.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com