Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bursa Transfer: Resmi, Higuain Susul Matuidi Gabung Klub Milik David Beckham

Kompas.com - 19/09/2020, 05:34 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Klub milik David Beckham Inter Miami resmi merekrut penyerang asal Argentina Gonzalo Higuain.

Berita transfer Gonzalo Higuain gabung klub Major League Soccer (MLS) itu diumumkan langsung melalui laman resmi Inter Miami, pada Jumat (18/9/2020) waktu setempat.

Inter Miami mendatangkan Higuain dengan free transfer alias gratis setelah penyerang berusia 32 tahun sepakat memutus kontrak kerja sama dengan Juventus.

Terkait kontrak Higuain bersama klub milik David Bechkam itu tidak disebutkan secara rinci oleh pihak klub.

Baca juga: Juventus dan Gonzalo Higuain Resmi Berpisah

Di Inter Miami, Higuain kembali bereuni dengan Blaise Matuidi yang juga merupakan rekan setimnya sewaktu di Juventus.

Matuidi terlebih dahulu meninggalkan Juventus pada Agustus lalu.

"Pertama, saya ingin berterima kasih kepada Inter Miami atas upaya yang telah dilakukan untuk merekrut saya," kata pertama Higuain seusai diperkenalkan klub, dikutip Kompas.com dari laman resmi Inter Miami.

"Saya pikir ini akan menjadi pengalaman yang indah dalam hidup saya. Saya sangat senang berada di sini," kata Higuain.

Baca juga: Bos Inter Miami Yakin pada Higuain

"Tujuan saya adalah mencoba membantu klub dengan pengalaman yang saya peroleh di Eropa," tuturnya.

Selama di Juventus, Higuain sukses meraih lima trofi domestik, yakni tiga Liga Italia dan dua Coppa Italia.

Adapun saat ini Higuain telah menjalani semua protokol kesehatan yang ditetapkan klub dan pemerintah setempat usai diperkenalkan Inter Miami.

Kini, Higuain masih menunggu visa P-1 (visa atlet) serta sertifikat transfernya sebelum bisa tampil di kompetisi MLS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Internasional
Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Liga Indonesia
Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Liga Lain
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Badminton
Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com