Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Milan Kalah di Final Liga Europa, Harapan Valentino Rossi Pupus

Kompas.com - 22/08/2020, 07:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Harapan Valentino Rossi melihat Inter Milan juara Liga Europa pupus setelah klub favoritnya itu kalah di final melawan Sevilla.

Inter Milan mengakhiri musim 2019-2020 tanpa trofi satu pun. Kesempatan terakhir di Liga Europa 2019-2020, mereka lewatkan.

Inter Milan takluk 2-3 dari Sevilla pada final Liga Europa yang berlangsung di Stadion RheinEnergie, Jerman, Sabtu (22/8/2020) dini hari WIB.

I Nerazzurri unggul lebih dulu lewat gol Romelu Lukaku pada menit kelima dari titik putih.

Baca juga: Hasil Final Liga Europa Sevilla Vs Inter Milan, Los Nervionenses Juara

Sevilla sempat membalas melalui dwigol Luuk De Jong (12', 33'), sebelum Inter menyamakan kedudukan berkat gol Diego Godin (36').

Namun, Inter Milan akhirnya harus tertunduk setelah Sevilla mencetak gol pamungkas melalui overhead kick Diego Carlos (74').

Kegagalan Inter di final Liga Europa musim ini mempupuskan harapan Valentino Rossi.

Pebalap Monster Energy Yamaha itu sempat optimistis Inter Milan bisa keluar sebagai juara.

Baca juga: Sevilla Vs Inter, Antonio Conte Si Pecundang Laga Final

"Saya akan menonton pertandingan itu. Saya dan penggemar Inter Milan sangat senang karena tim kebanggaan kami jarang ke final sebelumnya," ucap Rossi kemarin, seperti dilansir dari Sport Virgilio.

"Laga ini akan berjalan simbang, Sevilla kuat, tetapi kami optimistis Inter akan menjadi juara," kata The Doctor.

Valentino Rossi memang tidak melulu soal MotoGP. Pria 41 tahun itu juga menggemari sepak bola.

Bahkan, tidak jarang pebalap yang identik dengan nomor 46 itu datang ke Stadion Giuseppe Meazza untuk menyaksikan Inter Milan berlaga.

Baca juga: Hasil FP1 MotoGP Styria - Jack Miller Tercepat, Rossi Tak Berdaya

Terlepas dari itu semua, Rossi kini tengah mengikuti rangkaian seri kelima MotoGP Styria.

Dia sudah mengikuti sesi latihan bebas/free practice (FP) 1 dan 2 kemarin, Jumat (21/8/2020) di Sirkuit Red Bull Ring, Austria.

Hari ini, Rossi akan kembali menunggangi motor YZR-M1-nya untuk mengikuti sesi FP3 hingga kualifikasi untuk menentukan posisi start.

Adapun balapan MotoGP Styria dijadwalkan bergulir besok, Minggu (23/8/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com