Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Sampdoria Vs AC Milan, Pioli Singgung Masa Depan 3 Bintang Rossoneri

Kompas.com - 29/07/2020, 13:10 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber AC Milan

KOMPAS.com - AC Milan akan melakoni partai tandang ke markas Sampdoria pada lanjutan pekan ke-37 Serie A atau kompetisi teratas Liga Italia.

Laga Sampdoria vs AC Milan bakal dihelat di Stadion Luigi Ferraris pada Rabu (29/7/2020) waktu setempat atau Kamis (20/7/2020) dini hari WIB.

Menjelang lawatan ke kandang Sampdoria, Stefano Pioli selaku pelatih AC Milan menyempatkan diri berbicara soal masa depan tiga pemainnya yaitu Zlatan Ibrahimovic, Hakan Calhanoglu, dan Gianluigi Donnarumma.

Zlatan Ibrahimovic yang bergabung pada Januari 2020 menjalani kontrak singkat bersama klub berjulukan I Rossoneri tersebut.

Baca juga: Jadwal Liga Italia Malam Ini, AC Milan dan Juventus Berlaga

Kontrak penyerang gaek asal Swedia itu akan habis pada akhir musim ini.

Banyak pihak mendesak AC Milan untuk mempertahankan Ibrahimovic.

Sebab, Ibra terbukti memberikan ketajaman bagi lini depan I Rossoneri dengan torehan tujuh gol dari 16 penampilan di Serie A.

Sementara itu, kontrak Hakan Calhanoglu dan Gianluigi Donnarumma sama-sama akan berakhir pada 30 Juni 2021. Hingga saat ini, kedua pemain itu belum meneken kontrak baru di AC Milan.

Baca juga: Sampdoria Vs AC Milan, Rossoneri Bertekad Menang demi Lima Besar

Calhanoglu menunjukkan performa impresif sejak Liga Italia digulirkan dengan mencetak lima gol dan tujuh assist. Adapun Donnarumma baru saja mencatatkan penampilan ke-200 di semua kompetisi bersama AC Milan.

Terkait masa depan tiga pemain bintangnya itu, Pioli menyampaikan bahwa mereka akan segera melakukan pertemuan dengan pihak klub.

"Perpanjangan kontrak Ibrahimovic, Donnarumma, dan Calhanoglu? Pihak klub ingin berhati-hati terkait situasi ini," ujar Pioli.

"Kami akan melakukan pertemuan pekan depan. Untuk saat ini, kami hanya fokus pada pertandingan," jelasnya.

Baca juga: Dicap Tua, Ibrahimovic: Anda Tidak Tahu Saya, Ini Baru Pemanasan

AC Milan saat ini menempati peringkat keenam klasemen Liga Italia dengan koleksi 60 poin dari 36 laga.

I Rossoneri tertinggal empat angka dari AS Roma yang berada di peringkat kelima.

Adapun, Sampdoria yang akan bertindak sebagai tuan rumah menghuni peringkat ke-15 dengan raihan 41 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Liga Inggris
Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Badminton
Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bundesliga
PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

Sports
Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Badminton
Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

Liga Lain
Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Liga Spanyol
Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Liga Inggris
Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Liga Italia
Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Liga Inggris
Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com