Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Roy Jones Jr, Calon Lawan Mike Tyson yang Tak Bisa Tolak Tawaran "Comeback"

Kompas.com - 24/07/2020, 17:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber Sky Sports

KOMPAS.com - Legenda tinju kelas berat, Mike Tyson, sudah mendapat lawan tanding untuk melakoni duel comeback setelah memutuskan pensiun pada 2005.

Mike Tyson sebelumnya dirumorkan bakal melakoni rematch melawan rival abadinya, Evander Holyfield, hingga juara tinju kelas berat saat ini, Tyson Fury.

Namun, kabar terbaru mengatakan bahwa Mike Tyson telah sepakat bertanding dengan mantan petinju lain, Roy Jones Jr.

Menurut Sky Sports, rencana duel ekshibisi Mike Tyson vs Roy Jones Jr akan berlangsung di Dignity Health Sports Park, California, Amerika Serikat, pada 12 September 2020.

Direktur Eksekutif Komisi Atletik Negara Bagian California, Andy Forster, telah mengonfirmasi bahwa Mike Tyson telah memilih tanggal tersebut.

Adapun pertandingan antara Mike Tyson dan Roy Jones Jr akan berlangsung selama delapan ronde.

Baca juga: Jadi Misteri, Tak Ada yang Tahu Siapa Ayah Kandung Mike Tyson

Kepastian tersebut sekaligus mengakhiri penantian Mike Tyson yang telah mengumumkan rencana comeback ke ring tinju sejak Mei 2020.

Roy Jones Jr yang menjadi calon lawan Mike Tyson pun mengaku senang atas kesempatan ini.

Padahal, sebelumnya Roy Jones Jr pernah mengatakan bahwa dirinya tak akan kembali ke ring tinju setelah pensiun pada 2018.

Namun, sosok Mike Tyson membuat Roy Jones Jr tak kuasa menolak tawaran comeback yang ditujukan kepadanya.

"Saya senang, pertarungan antara saya dan Mike Tyson akan terwujud! Saya selalu siap," kata Roy Jones Jr yang dikutip dari Sky Sports.

"Saya tidak punya niat untuk kembali dan bertarung lagi, tetapi demi Mike Tyson, saya bersedia membuat pengecualian."

"Bagi saya, ini adalah kesempatan yang tidak bisa saya tolak. Dari semua yang ingin pergi ke ring bersamanya (Mike Tyson), dia memilih saya. Bagaimana bisa saya mengatakan tidak?" tutur Roy Jones Jr menjelaskan.

Baca juga: Bobot Tubuh Mike Tyson Turun Drastis, Kembali seperti Masa Jayanya

Selama aktif berkarier sebagai petinju profesional, Roy Jones Jr pernah menjadi juara kelas berat versi WBA pada 2003.

Selain itu, dia juga pernah memegang sabuk juara di empat divisi berbeda, yakni kelas menengah, menengah super, berat-ringan, dan jelajah.

Roy Jones Jr yang saat ini telah berusia 51 tahun memiliki rekor pertandingan impresif, dengan catatan 66 kemenangan dan sembilan kekalahan dari 75 laga.

Laga terakhir Roy Jones Jr terjadi pada Februari 2018 dengan hasil kemenangan angka mutlak.

Setelah pensiun, dia aktif sebagai pelatih dari petinju asal Inggris, Chris Eubank Jr.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com