Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gol Ke-700 Lionel Messi dan Noda Barcelona

Kompas.com - 01/07/2020, 19:40 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

KOMPAS.comLionel Messi baru saja mencatatkan gol penting. Satu gol ke gawang Atletico Madrid saat Barcelona bermain di Camp Nou, Rabu (1/7/2020) dini hari, menandai gol ke-700 dalam karier profesionalnya.

Messi kini bergabung dengan pemain-pemain seperti Gerd Mueller, Ferenc Puskas, Cristiano Ronaldo, Romario, Pele, dan Josef Bican yang sukses melesakkan 700 gol atau lebih sepanjang karier profesional.

Namun, gol ke-700 Messi tak diikuti dengan hasil apik Barcelona.

Baca juga: Perjalanan Karier Lionel Messi hingga Cetak 700 Gol

Pada laga lanjutan La Liga - kasta tertinggi Liga Spanyol - tersebut, Barca harus puas bermain imbang 2-2.

Bertindak sebagai tuan rumah, Barca menang dalam jumlah tembakan maupun penguasaan bola.

Akan tetapi, pertandingan sepak bola tidak bisa ditebak dengan mengandalkan statistik semata.

Barcelona unggul dua kali, dua kali pula disamakan. Itulah faktanya.

Lihat laporan pertandingan di sini: Hasil Barcelona Vs Atletico Madrid, Gol Ke-700 Messi Tak Mampu Bawa Barca Menang

Klub asal Catalan itu sedang tidak baik-baik saja dalam perburuan gelar La Liga, begitulah ungkapan tersirat dari gelandang senior Barcelona Sergio Busquets usai Barca ditahan imbang Atletico.

"Untuk perburuan gelar juara, ini sulit," ucap Busquets, dilansir dari Marca.

"Kami memberikan banyak keuntungan bagi Real Madrid. Selama secara matematis kami memiliki kesempatan, kami akan mencoba, meski kami tahu ini sulit," ujar dia.

Barcelona tengah berjalan bertatih, pun ditambah dengan kondisi seperti saat ini.

Menjelang laga kontra Atletico, kubu Barcelona dilaporkan tidak harmonis.

Media-media Spanyol seperti Marca dan Mundo Deportivo secara kompak menyoroti hal ini.

Ini berkaitan dengan kejadian dalam dan setelah laga Celta Vigo vs Barcelona pekan lalu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com