Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Harus Ada Turnamen Pengganti Jika Liga 1 Dihentikan?

Kompas.com - 29/05/2020, 17:40 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Hanya ada enam klub peserta Shopee Liga 1 2020 yang mengusulkan kompetisi tetap dilanjutkan.

11 lainnya memilih kompetisi kasta tertinggi Liga Indonesia tersebut berhenti. Sementara satu sisanya, Persipura Jayapura, abstain.

Beberapa klub yang memilih Shopee Liga 1 2020 berhenti turut mengusulkan adanya turnamen pengganti atau kompetisi format baru.

Fungsi adanya turnamen bukan hanya untuk kepentingan klub saja, tetapi juga timnas Indonesia.

Baca juga: Pelatih Persib Sarankan Liga 1 Bergulir Lagi pada Agustus 2020

Tanpa adanya kompetisi, timnas Indonesia di bawah besutan pelatih Shin Tae-yong, akan kesulitan dalam menyaring pemain.

Bukan hanya kesulitan mencari anggota skuad, tetapi juga mengajari dari nol fisik pemain. Hal tersebut tentu bakal memakan banyak waktu.

Sementara jika ada turnamen pengganti atau Liga 1 berlanjut, Shin Tae-yong lebih mudah mencari sosok yang pas berseragam Garuda di dada.

Selain itu, fisik pemain tetap terjaga mengingat memiliki jam terbang berkat adanya kompetisi.

Baca juga: Timnas Thailand Siap Panggil Titisan Miroslav Klose

Hal tersebut menjadi alasan pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, dan General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo, akan pentingnya Liga 1 berlanjut atau turnamen pengganti.

"Jika liganya berhenti, kita pelatih, pemain dan manajemen, kita berharap untuk mengulang liganya di waktu dekan mungkin di bulan Agustus," kata Robert dikutip akun YouTube pribadinya.

"Kenapa? Karena banyak ekspektasi dari itu tidak hanya tentang liga, kita juga harus pikirkan tentang timnas kita," jelas dia.

Apalagi, lanjut dia, kaulifikasi Piala Dunia Qatar 2022 akan berlangsung bulan Oktober nanti.

"Jadi, kita mulai bulan Agustus setidaknya pemain kita akan siap kembali."

Baca juga: Shin Tae-yong Kembali Pimpin Timnas U-19 Latihan Virtual, 4 Pemain Absen

"Dan saya dengan juga pelatih tim bisa pilih pemain terbaik untuk timnas nanti," ujarnya di akun YouTube Robert Rene Alberts.

Sama halnya yang diungkapkan Ruddy Widodo. Dia tak ingin Shin Tae-yong kesulitan mengolah timnas Indonesia.

"Kebetulan juga tahun 2021 Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U20," kata Ruddy kepada Kompas.com.

"Program pemerintah sudah jelas bahwa Indonesia tidak hanya harus sukses menjadi tuan rumah yang baik, tapi juga secara prestasi."

Baca juga: Soal New Normal, GM Arema Teringat dengan Sang Ibu

"Kalau tahun ini tidak ada kompetisi, terus anak-anak U20 itu mau bermain di mana untuk persiapan 2021."

"Sedangkan, sudah menjadi rahasia umum kompetisi itu kawah candradimuka pemain untuk itu," tandas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com