Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi, The Last Dance Tembus 5 Juta Lebih Penonton Untuk Eps. 3 dan 4

Kompas.com - 29/04/2020, 12:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Episode tiga dan empat serial dokumenter The Last Dance dalam satu hari tayang sudah disaksikan masing-masing lebih dari lima juta penonton.

Hal itu membuat The Last Dance mengulang kesuksesan dua episode awal yang dirilis pekan lalu.

Untuk diketahui, The Last Dance adalah serial dokumenter 10 episode yang menceritakan Michael Jordan dan Chicago Bulls.

Episode tiga dan empat The Last Dance rilis di Amerika Serikat, Minggu (26/4/2020) malam atau Senin (27/4/2020) siang WIB.

Dalam sehari, episode tiga rata-rata disaksikan 6,1 juta penonton secara live (sesuai jam tayang 21.00 waktu Amerika Serikat) sementara episode empat 5,6 juta.

Alhasil The Last Dance berhasil mempertahankan rata-rata jumlah penonton yang sudah diukir dua episode awal.

Baca juga: Michael Jordan Sumbangkan Keuntungan The Last Dance untuk Kegiatan Amal

Dikutip dari situs Bleacher Report, rata-rata penonton The Last Dance dari dua episode awal mencapai 9,2 juta secara live maupun on-demand.

Adapun dalam sehari penayangan, episode pertama berhasil meraup rata-rata penonton live sebanyak 6,3 juta.

Sementara itu episode dua menghasilkan penonton live 5,8 juta dalam sehari.

Angka ini menjadikan The Last Dance sebagai serial dokemnter ESPN yang paling banyak ditonton sepanjang sejarah.

Tidak hanya itu, The Last Dance juga selalu menjadi trending topic di media sosial tidak lama setelah empat episode tersebut ditayangkan.

Pada episode tiga dan empat, konflik yang terjadi di The Last Dance semakin intens.

Episode ketiga menceritakan bagaimana perjuangan Jordan dan Bulls meraih gelar juara NBA pertamanya dalam sejarah.

Jordan dan Bulls dihadapkan dengan Destroit Pistons yang pada masa 1989-1990 sangat mendominasi NBA.

Baca juga: Michael Jordan Sumbangkan Keuntungan The Last Dance untuk Kegiatan Amal

Sementara itu episode empat kembali ke plot utama The Last Dance yakni musim terakhir Jordan di Bulls dan NBA, 1998.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com