Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lukman Niode Meninggal Dunia, Menpora Turut Berdukacita

Kompas.com - 17/04/2020, 16:13 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kepergian mantan perenang nasional, Lukman Niode, membuat dunia olahraga Indonesia berduka.

Terkait meninggalnya Lukman Niode, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali turut menyampaikan dukacita.

Zainudin Amali mengatakan, dunia olahraga Indonesia merasa kehilangan Lukman Niode.

"Sebagai pribadi maupun sebagai Menpora RI, Saya Zainudin Amali berduka atas berpulangnya sahabat baik saya Lukman Niode," kata Zainudin Amali dikutip dari Antara News, Jakarta, Jumat (17/4/2020).

Baca juga: Mantan Perenang Nasional Lukman Niode Meninggal Dunia

"Sahabat yang sepanjang hidupnya didedikasikan untuk olahraga," katanya.

Ketua Menpora itu juga sangat terkesan dengan dedikasi Lukman Niode di dunia olahraga, khususnya untuk olahraga di Tanah Air.

Menurut Zainudin Amali, Lukman Niode sering memberikan masukan untuk pengembangan olahraga Indonesia.

"Semoga teladan yang sudah ditunjukkan oleh almarhum selama ini akan menjadi panduan bagi para atlet dan pengurus olahraga di Tanah Air, Selamat jalan sahabat," tuturnya.

Lukman Niode mengembuskan napar terakhir pada usia 56 tahun di RS Pelni pada Jumat (17/4/2020), pukul 12.58 WIB.

Meninggalnya mantan atlet renang peraih dua medali emas SEA Games 1983 di Singapura untuk nomor punggung 100 meter dan 200 meter putra itu disebabkan virus corona atau Covid-19.

Kabar itu disampaikan langsung oleh kakak kandung Lukman, Idrus Niode, yang juga merupakan mantan perenang nasional.

Baca juga: Lukman Niode Meninggal Dunia, Richard Sam Bera Berduka Cita

Awalnya, Kompas.com mendapatkan informasi bahwa Lukman sakit karena terserang bakteri di lambung yang kemudian naik ke paru-paru.

Hal itu membuat pernapasannya terganggu karena ada flek di paru-parunya, dan Lukman pun terpaksa menggunakan alat bantu pernapasan (ventilator).

Akibat kondisi tersebut, pria kelahiran Jakarta, 21 Oktober 1963, itu juga sempat mengalami koma.

Sang kakak, Idrus Niode, memastikan bahwa adiknya juga terjangkit virus corona.

"Di RS Pelni, Lukman melakukan tes swab pada Rabu (15/4/2020) dan hasil tesnya positif Covid-19. Yang saya bingung, dia ini kenanya di mana," kata Idrus kepada Kompas.com pada Jumat (17/4/2020) sore.

"Padahal, beberapa waktu sebelumnya, dia sudah melakukan dua kali rapid test di RSPI (Rumah Sakit Pondok Indah), dan hasilnya negatif," tutur dia.

Idrus bercerita bahwa adiknya tersebut termasuk orang tanpa gejala (OTG) virus corona.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com