Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbedaan Tinju dan MMA bagi Seorang Mike Tyson

Kompas.com - 10/04/2020, 17:20 WIB
Alsadad Rudi,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Legenda tinju dunia, Mike Tyson punya pendapat mengenai tinju dan mixed martial arts (MMA).

Tinju dan MMA merupakan dua olahraga tarung yang berbeda.

Tinju hanya mengandalkan tangan untuk menyerang lawan, sedangkan MMA bisa menggunakan tangan dan kaki.

Selama beberapa dekade lalu, tinju menjadi satu-satunya olahraga tarung yang menghasilkan banyak uang.

Akan tetapi, MMA saat ini menjadi olahraga yang juga bisa menghasilkan banyak uang dengan pionirnya, UFC.

Apalagi saat ini UFC mempunyai dua bintang yang selalu menjadi sorotan, Conor McGregor dan Khabib Nurmagomedov.

Kedua petarung tersebut memiliki daya tarik tersendiri yang melekat bagi penggemar.

McGregor memiliki gaya nyentrik dalam berbicara dan bertanding, sedangkan Nurmagomedov dikenal sebagai sosok tangguh dan alim.

Meski begitu, Mike Tyson kemudian mengungkapkan perbedaan menarik antara MMA dan tinju menurut versinya.

Baca juga: Benarkah Tinju Mulai Kalah Populer dari MMA, Bayaran Sang Atlet Jadi Jawabannya

Menurut Tyson, apa yang membuat UFC (MMA) lebih menghibur daripada tinju adalah kenyataan bahwa tidak ada orang yang membenci siapa pun dan petarung tidak perlu menjadi yang terbaik setiap saat.

"Inilah yang berbeda dalam tinju dibandingkan UFC. Pertandingan terbaik melawan terbaik. Anda tidak melihat petinju berguling-guling dengan siapa pun," kata Tyson yang dilansir dari International Business Times.

"(Sedangkan) Jika Dana White melihat ini akan menjadi pertandingan yang mengasyikkan, dua pertandingan adalah yang terbaik. Anda tidak harus menjadi yang terbaik, tetapi ketika Anda mengatakan Anda lebih baik dari saya, Anda harus bertarung. Begitulah seharusnya. Dalam tinju tidak," ucap dia menambahkan.

Kendati begitu, itu hanya pendapat Tyson berdasarkan pengalaman yang dia dapat selama ini.

"Mungkin itu hanya hiburan yang menarik atau mungkin itu hanya mentalitas saya (tentang tinju)," tutur Tyson.

Tyson dahulu memang dikenal buas saat bertanding di atas ring dan menjadi petinju yang meraih gelar juara kelas berat termuda sampai saat ini. (Fauzi Handoko Arif)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com