Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diusir dari New York, Laga Khabib Nurmagomedov Vs Tony Ferguson Terusik

Kompas.com - 20/03/2020, 06:40 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Gelaran Ultimate Fighting Championship (UFC) 249 resmi tak bisa berlangsung di New York, Amerika Serikat.

Pertarungan Khabib Nurmagomedov vs Tony Ferguson yang mewarnai UFC 249 juga kena imbas.

UFC 249 rencananya digelar di Barclays Center, Brooklyn, New York, AS pada Sabtu (18/4/2929) atau Minggu WIB.

Namun, menyusul dari efek domino virus corona, pemerintah setempat tidak memberikan izin ajang pertandingan seni bela diri campuran tersebut untuk berlangsung sesuai jadwal.

Amerika Serikat (AS) telah menetapkan status darurat nasional menyusul wabah virus corona yang semakin parah di negaranya.

Baca juga: VIDEO - Khabib Nurmagomedov Beri Pukulan Keras ke Perut Penggemarnya

Akibatnya, berbagai ajang olahraga mengalami penundaan tak terkecuali kompetisi populer seperti NBA (basket), NFL (american football), dan MLS (sepak bola), termasuk UFC 249.

Padahal UFC 249 menjadi salah satu event yang paling diantisipasi dengan duel utama Khabib vs Ferguson.

UFC 249 dipastikan mengungsi setelah Komite Atletik Negara Bagian New York (NYSAC) telah melayangkan surat larangan secara resmi.

"Komisi Atletik Negara Bagian New York memberi tahu bahwa UFC 249 tidak dapat diadakan di NY," begitu bunyi surat dari NYASC, dikutip BolaSport dari Bloody Elbow.

"Karena kehati-hatian dan sejalan dengan panduan yang dikeluarkan Pusat Pengendalian Penyakit Negara Bagian dan Pemerintah New York."

Baca juga: Khabib Nurmagomedov Sindir Kostum Latihan Tony Ferguson

Duel Khabib vs Ferguson terancam batal untuk kelima kalinya.

Sebelumnya mereka sudah pernah direncanakan untuk saling bertanding. Namun, masalah teknis dan non-teknis akhirnya membatalkan keempat laga sebelumnya.

Presiden UFC, Dana White, tengah mengusahakan untuk tetap menggelar UFC 249 sesuai jadwal semula.

White bahkan sudah menyiapkan rencana untuk membawa duel Nurmagomedov vs Ferguson di luar AS.

Menurut rumor beredar, Kota Dubai di Uni Emirat Arab menjadi salah satu lokasi yang dijajaki oleh UFC. (Fauzi Handoko Arif)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com