Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rizki Juniansyah Lolos Olimpiade Paris, Sempat Absen Latihan 5 Bulan Usai Operasi

KOMPAS.com - Lifter Indonesia, Rizki Juniansyah, tak menyangka lolos ke Olimpiade Paris 2024. Sebab, ia sempat absen latihan 5 bulan usai operasi usus buntu. 

Rizki Juniansyah mendapat tiket Olimpiade Paris 2024 setelah menjuarai Piala Dunia Angkat Besi atau IWF World Cup 2024 di Phuket, Thailand, Kamis (4/4/2024).

Lifter berusia 20 tahun itu meraih medali emas di kelas 73 kg usai mencatatkan angkatan snatch 164 kg dan clean and jerk seberat 201 kg dengan total angkatan 365 kg. 

Rizki lolos ke Olimpiade Paris 2024 sambil memecahkan rekor lifter Indonesia lainnya yaitu Rahmat Erwin Abdullah.

Rahmat sebelumnya membuat total angkatan 363 kg di Kejuaraan Dunia Angkat Besi di Tashkent, Uzbekistan. 

Rizki tak menyangka bisa mendapat satu tempat di Paris. Apalagi, ia sempat absen latihan 5 bulan karena pemulihan operasi usus buntu. 

"Alhamdulillah tidak menyangka bisa sesenang ini. Semua karena kuasa Allah," ujar Rizki dalam keterengan NOC Indonesia. 

"Perjuangan di latihan dan setelah operasi usus buntu tidak latihan 5 bulan bisa fight di sini, pecah rekor," katanya. 

"Saya mau (tampil) lepas saja, fokus tujuannya apa. Saya angkat juga dibawa happy aja. Apalagi, ini kan kualifikasi (Olimpiade) terakhir, jadi habis-habisan," imbuh Rizki. 

Keberhasilan Rizki memastikan sudah 9 atlet Indonesia yang lolos ke Olimpiade Paris 2024. 

Kedelapan nama lainnya ialah Desak Made Rita Kusuma Dewi (panjat tebing), Rahmad Adi Mulyono (panjat tebing), Rifda Irfanaluthfi (senam artistik),  Fathur Gustafian (menembak), Rio Waida (selancar), dan Eko Yuli Irawan (angkat besi).

https://www.kompas.com/sports/read/2024/04/06/06000028/rizki-juniansyah-lolos-olimpiade-paris-sempat-absen-latihan-5-bulan-usai

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke