Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pordasi DKI Targetkan 13 Medali Emas di PON 2024

KOMPAS.com - Aryo Djojohadikusumo kembali dilantik sebagai Ketua Pengurus Provinsi Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) DKI Jakarta masa bakti 2024-2028.

Pelantikan dan pengukuhan pengurus Pordasi dilakukan di Gedung Balai Agung, Balai Kota Jakarta, di Jakarta, Rabu (3/4/2024) siang.

Aryo dan pengurus Pordasi DKI Jakarta ini dipersiapkan menghadapi PON XXI Aceh- Sumatera Utara, yang akan digelar pada September 2024 nanti.

Adalah Ketua Umum Pengurus Pusat Pordasi Triwatty Marciano yang langsung melantik dan mengukuhkan Pengurus Pordasi DKI Jakarta ini.

Turut hadir Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi DKI Jakarta, Andri Yansyah dan Ketua KONI DKI Jakarta, Hidayat Humaid di Balai Kota Jakarta, Jakarta, Rabu (3/4/2024).

Usai melantik Pengurus Pordasi DKI Jakarta, Triwatty Marciano berpesan agar Pordasi DKI bisa menjadi barometer dan harus terus berbenah, baik dari segi organisasi maupun prestasi, sehingga mampu membawa perubahan olahraga berkuda ke arah yang lebih baik.

“Jadi pengurus itu selain kebanggaan, juga tanggungjawab. Harus disadari bahwa kedepan tantangan pengurus baru telah menanti. Semoga kita semua bisa menciptakan ekosistem olahraga berkuda terbaik di Jakarta, sekaligus mencatat prestasi yang membanggakan," kata Triwatty Marciano.

“Semoga Pak Gubernur tak akan pernah bosan untuk terus mendukung kegiatan Pordasi DKI, mulai dari fasilitas latihan hingga dukungan moral untuk meningkatkan kualitas cabang olahraga berkuda di Jakarta,” harap Triwatty Marciano.

Triwatty juga berharap Pordasi DKI bisa melahirkan bibit baru atlet yang berkualitas dan siap mengharumkan nama Jakarta, bahkan Indonesia di panggung dunia.

Sementara Ketua Pordasi DKI Jakarta, Aryo Djojohadikusumo berkomitmen akan bergerak cepat mempersiapkan organisasi dalam menghadapi persiapan PON 2024.

Ia menargetkan, atlet berkuda di Jakarta mampu mendominasi persaingan dari seluruh jenis pertandingan berkuda pada cabang olahraga. Terlebih berkuda saat ini sudah makin banyak peminatnya.

“Artinya semua atlet harus mempersiapkan diri lebih baik lagi. Terlebih jelang menuju PON Aceh Sumut nanti. Target 13 medali emas dengan harapan juara umum semoga tercapai pada September nanti. Mari kita sama-sama berjuang untuk itu, tentu saja kami mohon dukungan semua pihak, terlebih dari Pemprov DKI Jakarta,” tutur putra Hasjim Djojohadikusumo ini, yang sudah dua periode memimpin Pordasi DKI Jakart

https://www.kompas.com/sports/read/2024/04/04/22300058/pordasi-dki-targetkan-13-medali-emas-di-pon-2024-

Terkini Lainnya

Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Tangis Ronaldo Pecah Usai Gagal Bawa Al Nassr Juara Piala Raja Arab Saudi

Liga Lain
Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik 'Pesawat Barcelona'

Pengalaman Unik Fans Madrid ke Final Liga Champions, Naik "Pesawat Barcelona"

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Dortmund Vs Madrid: Ancelotti Butuh Keberuntungan di Wembley

Liga Champions
Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Regulasi Baru soal Kuota Pemain Asing Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Respons Bojan Hodak Jadi Pelatih Asing Pertama Bawa Persib Juara

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Jadwal Siaran Langsung Dortmund Vs Madrid di Final Liga Champions

Liga Champions
Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Al Hilal Vs Al Nassr, Al Zaeem Juara Piala Raja Usai Bekuk Ronaldo dkk

Liga Lain
Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024, Fajar/Rian dan Gregoria Asa Indonesia di Semifinal

Badminton
Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Liga Champions
Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Badminton
Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Liga Indonesia
Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Sports
Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Liga Indonesia
Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke