Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kejuaraan Beregu Asia 2024 Indonesia Vs Korea: Chico Poin Pertama, Merah Putih Unggul 1-0

KOMPAS.com - Chico Aura Dwi Wardoyo menyumbang poin pertama bagi timn putra Indonesia saat melawan Korea Selatan pada laga terakhir fase grup Badminton Asia Team Championships 2024.

Badminton Asia Team Championships atau Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2024 yang diselenggarakan di Selangor, Malaysia, telah memasuki hari ketiga.

Adapun pada Kejuaraan Beregu Asia 2024, tim putra Indonesia tergabung di Grup D bersama Arab Saudi, Uni Emirat Arab, dan Korea Selatan.

Pada dua laga awal, tim putra Merah Putih berhasil meraih kemenangan 5-0 atas Arab Saudi dan Uni Emirat Arab (UEA).

Usai menang lawan Arab Saudi dan UEA, Indonesia bersua Korea Selatan pada pertandingan pamungkas Grup D sekaligus menentukan juara grup.

Laga Indonesia vs Korea Selatan tersebut digelar di Setia City Convention Centre, Shah Alam, pada Kamis (15/2/2024) siang WIB.

Melawan Korea Selatan, Indonesia menurunkan kapten tim Chico Aura Dwi Wardoyo pada partai pertama.

Chico yang menjadi tunggal pertama menghadapi Lee Yun-gyu.

Bagi Chico, laga ini merupakan pertemuan ketiga dengan Lee. Pada dua pertemuan sebelumnya, Chico dan Lee saling mengalahkan.

Chico yang saat ini menempati peringkat 30 dunia mendapat perlawanan sengit dari Lee pada gim pertama. Chico harus berjuang keras memenangi gim pertama dengan skor 21-17.

Usai kehilangan gim pertama, Lee bisa membalas pada gim kedua. Lee menundukkan Chico 23-21 untuk memaksakan rubber game.

Pada gim ketiga, reli-reli sengit dan saling balas poin kembali terjadi.

Lee mendapat momentum ketika bisa mencapai game point lebih dulu, 20-19. Namun, Chico bisa menggagalkan kesempatan pertama Lee.

Chico lantas mencetak dua poin beruntun untuk memastikan kemenangan atas Lee, 22-20.

Chico membutuhkan waktu 79 menit untuk meraih kemenangan rubber game atas Lee Yun-gyu dengan skor 21-17, 21-23, dan 22-20.

Selanjutnya pada partai kedua Indonesia vs Korea Selatan, akan menyajikan laga ganda putra Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae.

Hasil Badminton Asia Team Championships 2024 Grup D Putra

Indonesia 1-0 Korea Selatan

https://www.kompas.com/sports/read/2024/02/15/14195388/kejuaraan-beregu-asia-2024-indonesia-vs-korea-chico-poin-pertama-merah

Terkini Lainnya

Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Sports
Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Timnas Indonesia
Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liga Inggris
Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Liga Spanyol
Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Liga Lain
5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

Liga Indonesia
Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Sports
Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Liga Spanyol
Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Badminton
Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Liga Lain
Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bundesliga
Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Liga Indonesia
STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke