Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Liga Voli Korea: Megawati Cetak 24 Poin, Red Sparks Kalah 1-3

KOMPAS.com - Tim voli Daejeon JungKwanJang Red Sparks yang diperkuat pemain Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, gagal menang atas Incheon Heungkuk Life Pink Spiders. 

Duel antara Pink Spiders dan Red Sparks pada laga ketiga putaran kelima Liga Voli Korea 2023-2024 digelar di Samsan World Gymnasium, Korea Selatan, Kamis (8/2/2024). 

Red Sparks kalah dengan skor 1-3 (21-25, 25-19, 23-25, 19-25). Dalam laga ini, Megawati mencetak poin terbanyak dengan 24 angka. 

Dilansir dari BolaSport, Megawati dkk tertinggal jauh 4-10 pada awal set pertama. Mereka tak mampu mengejar poin Pink Spiders hingga technical time out kedua dengan skor 9-16. 

Setelah itu, Red Sparks melakukan rotasi dengan mengganti setter Yeum Hye-seon dan Megawati dengan Kim Chae-na serta Lee Seon-woo. 

Keputusan tersebut membuahkan hasil setelah serangan-serangan Red Sparks kerap menembus pertahanan Pink Spiders. 

Spike Willow Johnson yang keluar membuat skor hanya terpaut satu angka bagi Red Sparks dengan skor 17-18.

Namun, Pink Spiders kembali menjauh menjadi 22-18. Dua kali spike Megawati dan Gia berhasil memperkecil skor menjadi 20-22.

Kendati demikian, Red Sparks akhirnya harus mengakui keanggulan lawannya usai spike Megawati diblok Kim Yeon-koung. 

Red Sparks memulai set kedua dengan keunggulan 3-0. Namun, situasi berbalik setelah Pink Spiders menyamakan skor dan berbalik memimpin 9-6. 

Namun, Red Sparks juga sukses menyamakan kedudukan menjadi 10-10 dan kembai unggul 15-10.

Serangan lawan yang melebar membuat Red Sparks menutup set kedua dengan kemenangan 25-19 dan menyamakan skor 1-1. 

Servis Megawati membuat Red Sparks unggul tipis 3-2 pada set ketiga. Namun, servis Megawati berikutnya menghasilkan poin untuk lawan karena menyangkut di net.

Pertandingan berjalan sengit hampir sepanjang set ketiga hingga kedua tim tetap berbagi angka sama 20-20.

Akan tetapi, dua kesalahan beruntun dilakukan Lee So-young dan Park Hye-min saat menyerang dan receive.

Momen tersebut yang menyebabkan Red Sparks harus kehilangan momentum. Spike Megawati yang keluar mengakhiri perlawananan pada set ketiga.

Pad set keempat, Red Sparks terus tertinggal hingga technical time out pertama dengan skor 5-8.

Red Sparks berupaya mengejar poin hingga selisih angkanya menipis menjadi 10-11. Namun, beberapa kesalahan membuat lawan justru menjauh sampai technical time out kedua dengan skor 16-11.

Red Sparks akhirnya harus mengakui keunggulan Pink Spiders dengan skor 19-24 pada set keempat usai spike Willow Johnson tak mampu dibendung. (Wahid Fahrur Annas)

https://www.kompas.com/sports/read/2024/02/08/21250688/hasil-liga-voli-korea-megawati-cetak-24-poin-red-sparks-kalah-1-3

Terkini Lainnya

Mbappe dan Topeng Kura-kura Ninja

Mbappe dan Topeng Kura-kura Ninja

Internasional
Kylian Mbappe Dipastikan Tak Butuh Operasi, Bisa Main Lawan Belanda

Kylian Mbappe Dipastikan Tak Butuh Operasi, Bisa Main Lawan Belanda

Internasional
Jadwal Euro 2024 Malam Ini: Timnas Portugal dan Turki Akan Tampil

Jadwal Euro 2024 Malam Ini: Timnas Portugal dan Turki Akan Tampil

Internasional
Sikap UEFA soal Dugaan Tindakan Rasialis dari Fans Serbia

Sikap UEFA soal Dugaan Tindakan Rasialis dari Fans Serbia

Internasional
Fakta Seru Perancis Vs Austria, Les Blues Bukan Ayam Sayur

Fakta Seru Perancis Vs Austria, Les Blues Bukan Ayam Sayur

Internasional
Hasil Euro 2024: Perancis Rebut Tiga Poin Penuh, Belgia Tersungkur

Hasil Euro 2024: Perancis Rebut Tiga Poin Penuh, Belgia Tersungkur

Internasional
Kylian Mbappe Patah Hidung, Jalani Operasi dan Terancam Absen untuk Sisa Piala Eropa

Kylian Mbappe Patah Hidung, Jalani Operasi dan Terancam Absen untuk Sisa Piala Eropa

Internasional
Didier Deschamps Soal Patah Hidung Kylian Mbappe: Noda Hitam di Laga

Didier Deschamps Soal Patah Hidung Kylian Mbappe: Noda Hitam di Laga

Internasional
N'Golo Kante Pemain Terbaik Perancis, Lahap Jarak 11,8 Kilometer Vs Austria

N'Golo Kante Pemain Terbaik Perancis, Lahap Jarak 11,8 Kilometer Vs Austria

Internasional
Austria Vs Perancis: Mbappe Dugaan Patah Hidung, Deschamps Khawatir

Austria Vs Perancis: Mbappe Dugaan Patah Hidung, Deschamps Khawatir

Internasional
Hasil Austria Vs Perancis, Gol Bunuh Diri Antar Les Bleus Raih 3 Poin

Hasil Austria Vs Perancis, Gol Bunuh Diri Antar Les Bleus Raih 3 Poin

Internasional
Hasil Belgia Vs Slovakia 0-1: Dua Gol Lukaku Dianulir, Setan Merah Kalah

Hasil Belgia Vs Slovakia 0-1: Dua Gol Lukaku Dianulir, Setan Merah Kalah

Internasional
Link Live Streaming Austria Vs Perancis, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Austria Vs Perancis, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Romania Gilas Ukraina 3-0 di Euro 2024, Nostalgia Era Adrian Mutu

Romania Gilas Ukraina 3-0 di Euro 2024, Nostalgia Era Adrian Mutu

Internasional
Bagnaia Fokus Jaga Keharmonisan Ducati, Marquez Tidak Akan Mengacau

Bagnaia Fokus Jaga Keharmonisan Ducati, Marquez Tidak Akan Mengacau

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke