Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ronaldo Sabet 3 Penghargaan di Globe Soccer Awards, Kalahkan Messi dan Haaland

KOMPAS.com - Cristiano Ronaldo panen penghargaan dalam ajang Globe Soccer Awards 2023. CR7 membawa pulang tiga piala dan mengalahkan Haaland serta Messi.

Acara malam penganugerahan Globe Soccer Awards 2023 digelar di Uni Emirat Arab, Dubai, Jumat (19/1/2024).

Dalam Globe Soccer Awards edisi ke-14 ini, Cristiano Ronaldo menjadi figur menonjol dengan hattrick trofi.

Ronaldo memenangi tiga penghargaan sekaligus, yakni Pemain Terbaik Timur Tengah, Maradona Award, dan Pemain Favorit Fan.

Gelar sebagai Pemain Terbaik Timur Tengah Globe Soccer Awards 2023 diraih Ronaldo usai sang pemain asal Portugal memenangi persaingan dengan Karim Benzema (Al Ittihad) dan Riyad Mahrez (Al Ahll).

Sementara itu, Maradona Awards merupakan simbol untuk pemain tersubur dalam satu tahun kalender.

Ketajaman Ronaldo di sepanjang 2023 mengalahkan sejumlah bomber tajam semodel Kylian Mbappe (PSG/52 gol pada 2023), Harry Kane (Bayern Muenchen/52), dan Erling Haaland (Man City/50).

Haaland yang gagal meraih Maradona Awards, tetap bisa berbangga karena dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Pria Globe Soccer Awards 2023.

"Bayangkan bisa mengalahkan singa muda ini, salah satunya Haaland. Saya bangga, saya sebentar lagi berusia 39 tahun dan masih terlihat bagus," ucap Ronaldo dikutip dari Mais Futebol.

Selain mengalahkan darah muda, Ronaldo juga berhasil unggul atas nama veteran yang bertahun-tahun jadi pesaingnya di level atas, yakni Lionel Messi (Inter Miami).

Ketika dinobatkan sebagai peraih penghargaan Pemain Favorit Fan Globe Soccer Awards 2023, Ronaldo memenangkan persaingan dengan Lionel Messi, Mohamed Salah, Neymar Jr, dan Jude Bellingham.

Masa pensiun pun terasa masih jauh dari pria asli Madeira ini.

"Momen berhenti, sejujurnya saya tidak tahu, namun jelas akan segera terjadi. Segera, maksud saya, 10 tahun lagi," kata Ronaldo sembari tertawa.

"Saya bercanda. Saya tidak tahu, kita lihat saja," ucap Ronaldo kala berada di panggung bersama dua pemain Man City, yakni Ruben Dias dan Kyle Walker.

https://www.kompas.com/sports/read/2024/01/20/02005048/ronaldo-sabet-3-penghargaan-di-globe-soccer-awards-kalahkan-messi-dan

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Filipina, Ernando Ari Sudah Mulai Tersenyum

Timnas Indonesia Vs Filipina, Ernando Ari Sudah Mulai Tersenyum

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Filipina: Sumardji Minta Rumput SUGBK Diperhatikan

Indonesia Vs Filipina: Sumardji Minta Rumput SUGBK Diperhatikan

Timnas Indonesia
Proliga 2024, Bandung BJB Tandamata Jaga Asa Lolos Final Four

Proliga 2024, Bandung BJB Tandamata Jaga Asa Lolos Final Four

Sports
Indonesia Vs Filipina, Jay Idzes Anti Jetlag, Tak Mau Remehkan Lawan

Indonesia Vs Filipina, Jay Idzes Anti Jetlag, Tak Mau Remehkan Lawan

Timnas Indonesia
Cedera Jadi Ancaman Luke Shaw dan Inggris di Euro 2024

Cedera Jadi Ancaman Luke Shaw dan Inggris di Euro 2024

Liga Lain
Shi Yu Qi Juara Indonesia Open 2024, Akhiri Penantian 35 Tahun China

Shi Yu Qi Juara Indonesia Open 2024, Akhiri Penantian 35 Tahun China

Badminton
Indonesia Latihan Jelang Vs Filipina, Jay Idzes-Jordi Ikut, Dipenuhi Fans Wanita

Indonesia Latihan Jelang Vs Filipina, Jay Idzes-Jordi Ikut, Dipenuhi Fans Wanita

Timnas Indonesia
Hasil Final Indonesia Open 2024: China Juara Umum, Merah Putih Nirgelar

Hasil Final Indonesia Open 2024: China Juara Umum, Merah Putih Nirgelar

Badminton
Kata Endrick Usai Mencetak Gol Pakai Nomor Keramat Timnas Brasil

Kata Endrick Usai Mencetak Gol Pakai Nomor Keramat Timnas Brasil

Internasional
Indonesia Open 2024: Luapan Kecewa Usai Merah Putih Jauh dari Harapan...

Indonesia Open 2024: Luapan Kecewa Usai Merah Putih Jauh dari Harapan...

Badminton
Kecelakaan Sepeda, Gelandang Ceko Harus Kubur Mimpi ke Euro 2024

Kecelakaan Sepeda, Gelandang Ceko Harus Kubur Mimpi ke Euro 2024

Internasional
Italia Vs Bosnia-Herzegovina, Tanggung Jawab Seragam Azzurri di Mata Spalletti

Italia Vs Bosnia-Herzegovina, Tanggung Jawab Seragam Azzurri di Mata Spalletti

Internasional
Di Ambang Tunjuk Pelatih 31 Tahun, Brighton Akan Ciptakan Sejarah Premier League

Di Ambang Tunjuk Pelatih 31 Tahun, Brighton Akan Ciptakan Sejarah Premier League

Liga Inggris
Indonesia Open 2024, Pelajaran untuk An Se-young Jelang Olimpiade

Indonesia Open 2024, Pelajaran untuk An Se-young Jelang Olimpiade

Badminton
Indonesia Open: Ditonton Shin Tae-yong, An Se-young Menyesal Tak Juara

Indonesia Open: Ditonton Shin Tae-yong, An Se-young Menyesal Tak Juara

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke