Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Revolusi Roma: Pecat Mourinho, Pulangkan De Rossi, Dekati Eks Direktur Milan

KOMPAS.com - AS Roma melakukan revolusi tengah musim. Setelah memecat Jose Mourinho dan menunjuk Daniele De Rossi sebagai pelatih baru, I Giallorossi dikabarkan mendekati eks direktur olahraga AC Milan, Frederic Massara.

AS Roma tak perlu menunggu lama untuk mengangkat pelatih baru setelah memecat Jose Mourinho.

I Giallorossi memutuskan untuk memulangkan mantan kapten mereka, Daniele De Rossi, sebagai pelatih baru pengganti Mourinho.

De Rossi yang pernah berseragam AS Roma selama 18 tahun akan menangani Paulo Dybala dkk sampai akhir musim ini.

Usai memastikan posisi pelatih kepala ditempati De Rossi, petinggi Roma dikabarkan telah mendekati eks direktur olahraga AC Milan, Frederic "Ricky" Massara.

Roma mendekati Massara untuk menggantikan Tiago Pinto yang meninggalkan klub pada awal Januari ini atau sebelum Jose Mourinho dipecat.

Situs Calciomercato melaporkan, kubu Roma telah melakukan pembicaraan serius dengan Massara.

I Giallorossi ingin Massara mengisi jabatan direktur olahraga yang ditinggalkan Pinto.

Massara sendiri bukan sosok asing bagi AS Roma.

Pria berusia 55 tahun itu pernah bekerja di Roma dari 2011 sampai 2019.

Peran terakhir yang dijalankan Massara di Roma adalah sekretaris umum pada 2018.

Kala itu, Massara bekerja sama dengan Ramon Rodriguez alias Monchi yang menjabat sebagai direktur sepak bola.

Setelah meninggalkan AS Roma, Ricky Massara bergabung dengan AC Milan pada Juni 2019 sebagai direktur olahraga.

Bersama Paolo Maldini, Massara dianggap berhasil melakukan pembelian pemain yang tepat bagi Milan, salah satunya adalah Rafael Leao.

Karier Massara di Milan berakhir pada Juni tahun lalu setelah ia dan Maldini dipecat pihak klub.

https://www.kompas.com/sports/read/2024/01/19/18000028/revolusi-roma--pecat-mourinho-pulangkan-de-rossi-dekati-eks-direktur-milan

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke