Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Maarten Paes Lengkapi Berkas WNI: Ingin Bela Timnas Indonesia, Diiringi Tangis Haru Keluarga

KOMPAS.com - Maarten Paes melengkapi berkas-berkas yang diperlukan untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Keinginan Maarten membela timnas Indonesia diiringi tangis haru keluarganya.

Kiper kelahiran Belanda, Maarten Paes, berada di Indonesia sejak Senin (8/1/2024) untuk mengurus langsung berkas persyaratan menjadi WNI.

Selain mengurus berkas-berkas yang diperlukan, pemain berusia 25 tahun itu juga melakukan tes medis dan wawacnara dengan Badan Intelijen Negara (BIN).

Maarten yang kini berkarier di Amerika Serikat bersama FC Dallas juga telah bertemu dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Erick mengungkapkan, Maarten sudah meminta izin kepada nenek dan kedua orang tuanya untuk membela timnas Indonesia.

Diketahui, Maarten yang lahir di Nijmegen memiliki darah Indonesia dari garis keturunan neneknya yang merupakan orang Maluku.

Keputusan Maarten Paes memilih membela timnas Indonesia disambut dengan tangis haru keluarganya.

"Ketika dia (Maarten) ketemu nenek dan orang tuanya untuk pamitan memperkuat tim Indonesia, nangis (terharu) keluarganya. Jadi dia memutuskan untuk memperkuat (timnas Indonesia)," kata Erick Thohir.

Di kelompok umur, Maarten yang merupakan pemain didikan NEC Nijmegen pernah membela timnas Belanda U19, U20, dan U21.

Maarten pindah ke Amerika Serikat pada Januari 2022 setelah FC Dallas meminjamnya dari FC Utrecht.

Dilansir dari Transfermarkt, Maarten Paes telah mengemas 70 penampilan bersama FC Dallas di semua kompetisi.

Dari total 70 penampilan itu, Maarten kebobolan 75 kali dan mencatatkan 17 kali clean sheets.

Jika persyaratan lengkap dan Maarten Paes resmi mendapat status WNI, ia bakal menjadi kiper naturalisasi pertama timnas Indonesia.

https://www.kompas.com/sports/read/2024/01/09/20000058/maarten-paes-lengkapi-berkas-wni--ingin-bela-timnas-indonesia-diiringi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke