Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pujian Pioli untuk Darah Muda Milan

KOMPAS.com - Stefano Pioli memuji penampilan darah muda AC Milan yang tampil pada laga melawan Empoli. Menurut Pioli, para pemain muda I Rossoneri telah menunjukkan kualitas yang mereka miliki.

AC Milan berhasil meraih kemenangan atas Empoli pada laga pekan ke-19 Liga Italia Serie A 2023-2024, Minggu (7/1/2024).

Bertanding di Stadion Carlo Castellani, I Rossoneri alias Si Merah-Hitam sukses menaklukkan tuan rumah Empoli dengan skor 3-0.

Ruben Loftus-Cheek membuka keunggulan Milan pada menit ke-11.

Kemudian pada menit ke-31, Olivier Giroud mencetak gol kesembilannya di Serie A musim ini lewat tendangan penalti.

Pasukan Stefano Pioli menutup pesta di kandang Empoli berkat gol penyerang 19 tahun, Chaka Traore, pada menit ke-88.

Selain kemenangan tiga gol tanpa balas, sorotan pada pertandingan kontra Empoli juga tertuju kepada keputusan Pioli menurunkan para pemain muda.

Tiga pemain muda yang diturunkan Pioli dalam laga melawan Empoli adalah Alejandro Jimenez, Davide Bartesaghi, dan Chaka Traore.

Jimenez menggantikan Alessandro Florenzi yang mengalami cedera pada babak pertama.

Sementara itu, Bartesaghi masuk menggantikan sang kapten, Davide Calabria, pada menit ke-70.

Adapun Chaka Traore yang bertukar tempat dengan Rafael Leao berhasil mencetak gol perdananya di Serie A.

Penampilan tiga darah muda I Rossoneri itu pun mengundang pujian Pioli.

"Mereka memiliki kerendahan hati dan kualitas yang jarang dimiliki oleh anak muda saat ini," kata Pioli usai laga, seperti dikutip Football Italia.

"Para pemain berpengalaman membantu mereka sebagaimana mestinya. Mereka sudah menjadi orang dewasa, jadi mereka harus bertanggung jawab," imbuh Pioli.

Kemenangan atas Empoli membuat AC Milan menjaga posisi di empat besar klasemen Liga Italia.

I Rossoneri yang mengoleksi 39 poin saat ini menempati peringkat ketiga, terpaut sembilan poin dari Inter Milan yang bertengger di puncak klasemen.

https://www.kompas.com/sports/read/2024/01/08/19450018/pujian-pioli-untuk-darah-muda-milan

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke